Marquez dan Pedrosa Mengeluh soal Motor, Ini Tanggapan Bos Honda

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 19 Jul 2017, 19:16 WIB
Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa, sempat mengeluhkan performa motor RC213V pada MotoGP 2017. (Hendrik Schmidt/dpa via AP)

Bola.com, Asaka - Bos Honda, Livio Suppo, menilai performa motor RC213V terus berevolusi. Dia juga yakin motor ini bisa membawa Marc Marquez dan Dani Pedrosa bersaing untuk memperebutkan podium juara.

Marquez dan Pedrosa memang sempat beberapa kali mengeluhkan performa motor RC213V pada MotoGP 2017. Marquez pernah mengaku tak puas dengan akselerasi motor tunggangannya.

Sementara Pedrosa mengaku masih banyak pekerjaan rumah yang perlu dibenahi Honda, khususnya bagaimana menambah kecepatan motornya.

Advertisement

Suppo mengakui motor Honda RC213V tak sempurna. Namun, dia mengatakan tim mekanik terus berupaya untuk meningkatkan performa motor yang digunakan Marquez dan Pedrosa.

"Tak ada motor yang sempurna dan akan terus terjadi evolusi. Setiap motor memiliki karakteristik yang mengadaptasi trek, begitu juga yang terjadi dengan tim lain," kata Suppo seperti dikutip GP One, Rabu (18/7/2017).

"Contohnya di Jerez, di mana ada tiga pebalap Honda yang memimpin sesi kualifikasi dan kami memiliki potensi untuk melakukannya lagi pada saat balapan. Saya pikir kami bisa bertarung untuk meraih podium pada setiap balapan dengan motor kami, sembari terus melakukan peningkatan," tambahnya.

Performa motor Honda bisa dikatakan memang membaik. Sempat keteteran dalam beberapa balapan awal, Marquez kini mampu tampil konsisten berada di depan. Bahkan dalam tiga balapan terakhir sebelum paruh musim, The Baby Alien selalu naik podium.