Dikalahkan Bayern, Antonio Conte Puji Reaksi Pemain Chelsea

oleh Rizki Hidayat diperbarui 26 Jul 2017, 00:25 WIB
Manajer Chelsea, Antonio Conte, memuji reaksi anak asuhnya saat menelan kekalahan 2-3 dari Bayern Munchen. (AP)

Bola.com, Singapura - Manajer Chelsea, Antonio Conte, memuji reaksi anak asuhnya saat menelan kekalahan 2-3 dari Bayern Munchen pada laga lanjutan International Champions Cup (ICC) 2017 di The National Stadium, Selasa (25/7/2017).

Advertisement

Bermain dengan sebagain besar pemain inti, The Blues mendapat perlawanan sengit dari The Bavarians. Berdasarkan statistik di situs resmi ICC 2017, Chelsea mencatatkan 41,3 persen penguasaan bola, berbanding 58,7 persen milik Bayern.

Skuat London Biru pun tertinggal 1-3 pada babak pertama. Gol tunggal Chelsea disarangkan Marcos Alonso pada menit ke-45+3, sedangkan tiga gol Bayern Munchen dicetak Rafinha pada menit ke-6 dan Thomas Muller menit ke-12 serta 27'.

Masuk interval kedua, Chelsea mulai bereaksi. Anak asuh Antonio Conte tersebut mampu merepotkan barisan belakang Die Roten.

Michy Batshuayi berhasil mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-85, sekaligus membawa Chelsea memperkecil ketertinggalan. Akan tetapi, sampai laga usai, skor 2-3 untuk kemenangan Bayern Munchen tetap bertahan.

"Kami kebobolan tiga gol dalam setengah jam dan bukan hal yang sederhana, ini adalah situasi yang sulit namun reaksi pemain sangat baik. Kami tidak menyerah dan komitmen pemain cukup bagus," ujar Conte.

"Kami mencoba untuk berjuang. Kami mengawali pertandingan tidak dengan baik, namun para pemain memperlihatkan kepada saya kemauan besar untuk mencoba mengubah hasil. Kami hanya menjalani pramusim dan kami bekerja sangat keras," lanjutnya.

Selepas bersua Bayern Munchen, Chelsea bakal bersua Inter Milan dalam laga lanjutan International Champions Cup 2017 di The National Stadium, Sabtu (29/7/2017).

Sumber: Sportsmole

Berita Terkait