Bandung - Persib Bandung berencana memperkenalkan striker anyar pengganti Carlton Cole di Bandung pada Selasa (8/8/2017). Striker yang direkrut itu adalah kapten Timnas Chad, Ezechiel N'Douassel.
Komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Zainuri Hasyim, menyatakan penyerang anyar itu kemungkinan besar diperkenalkan Selasa (8/8/2017).
Baca Juga
"Hari ini (Senin) dia sedang cek kesehatan di Jakarta, mungkin besok (diperkenalkan). Tidak ada seleksi, dia langsung bergabung dengan pemain lain," ucap Zainuri, Senin (7/8/2017).
"Kemungkinan hanya dia yang datang. Persib baru beraktivitas lagi jika ada pemain asing yang keluar karena memenuhi kuota. Yang terpenting sekarang adalah penyerang karena kebutuhan tim," pungkas Zainuri.
Berdasarkan data yang didapat, Ezechiel sebelumnya berlaga di Liga Utama Israel atau Ligat Ha'Al dengan memperkuat Hapoel Ironi Kiryat Shmona FC.
Namun penampilannya tidak secemerlang saat memperkuat klub dari Tunisia, CS Sfaxien. Bersama Sfaxien ia mampu mencetak sembilan gol dari 26 penampilannya.
Sementara bersama Hapoel Ironi Kiryat Shmona FC, striker dengan tinggi badan 192 centimeter ini hanya mampu menciptakan tiga gol dari 11 kali penampilannya.
Ezechiel lantas meninggalkan Hapoel Ironi Kiryat Shmona FC dengan membela Hapoel Tel Aviv FC. Dari lima penampilannya, calon striker Persib ini hanya menyumbangkan satu gol.