Persib Beberkan Kunci Bisa Menahan Arema di Malang

oleh Iwan Setiawan diperbarui 13 Agu 2017, 05:00 WIB
Cristian Gonzales gagal manfatkan peluang pada laga Arema vs Persib di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (12/8/2017). (Bola.com/Iwan Setiawan)

Bola.com, Malang - Hasil imbang tanpa gol kembali jadi akhir laga Arema FC melawan Persib Bandung di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang, Sabtu malam (12/8/2017). Hasil itu sama seperti pertemuan kedua tim saat putaran pertama lalu di Bandung.

Bagi Persib, hasil ini sangat positif karena mereka bisa mencuri poin saat Arema sedang bersemangat untuk memetik kemenangan demi kado ulang tahun klub ke-30.

"Pertandingan berlangsung menarik. Arema dan Persib sama-sama punya peluang. Pemain kami juga bisa tampil sesuai dengan apa yang dipersiapkan," jelas pelatih sementara Persib, Herrie Setiawan.

Advertisement

Persib mengungkapkan bukan hal mudah bisa memetik satu poin di Malang karena Arema juga tampil ngotot di bawah dukungan penuh dari Aremania.

Persib bisa memanfaatkan celah di kubu Arema karena ada dua pemain inti yang harus absen yaitu Juan Pablo Pino dan Ahmad Alfarizi. Praktis di sektor tengah dan bek kiri Arema agak lemah, terutama Junda Irawan yang tampil kurang gereget.

Persib justru menambah ketajaman lini depan dengan menurunkan striker anyar asal Chad, Ezechiel N' Douassel, di pengujung babak pertama menggantikan Tantan yang mengalami cedera.

"Sebenarnya Arema punya peluang lewat Gonzales, Adam Alis, dan Vizcarra. Tapi, kami juga punya peluang dua kali di babak pertama," lanjut pelatih yang akrab disapa Jose itu.

Di samping itu, Persib juga memberikan apresiasi kepada sang kiper, M. Nathsir, yang tampil bagus. Beberapa peluang Arema bisa dimentahkan kiper yang biasa disapa Deden itu.

Sepertinya jebolan Pelita Jaya U-21 ini hafal dengan gaya serangan Arema. Maklum, Nathsir pernah jadi pemain Arema pada musim 2013. Meski waktu itu dia hanya jadi kiper keempat, Nathsir kenal betul dengan karakter Cristian Gonzales dalam sesi latihan.

"Intinya Nathsir dan yang lain memang tampil bagus. Pertahanan kami juga solid menghadapi Arema yang sedang bersemangat," jelas Herrie.