Bola.com, Salzburg - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengaku menghadapi masalah pada ban belakang saat balapan MotoGP Austria, Minggu (13/8/2017). Dia menilai masalah ini sama seperti yang dialami pada balapan MotoGP Catalunya.
Baca Juga
Pada balapan di Sirkuit Red Bull Ring, The Doctor awalnya tampil cukup baik. Pebalap asal Italia itu mampu bersaing di grup depan bersama Jorge Lorenzo, Marc Marquez, dan Andrea Dovizioso.
Namun, perlahan Rossi mulai tertinggal. Bahkan pemegang tujuh gelar juara dunia MotoGP itu harus rela disalip Johann Zarco dan Maverick Vinales. Mantan pebalap Ducati dan Honda itu mengakhiri balapan di posisi ketujuh.
"Sayangnya kami berharap bisa melangkah lebih baik, masalah yang saya rasakan sama seperti yang terjadi pada balapan Barcelona di mana saya sangat menderita," ujar Rossi setelah balapan, seperti dikutip Sportfair.
"Pada 10 lap pertama, motor dalam kondisi bagus, melesat dengan baik sampai ban belakang tak bertahan dan kami mengalami penurunan."
"Saya mulai melakukan banyak pengereman, bahkan saya dua kali melakukan kesalahan dan kehilangan kesempatan untuk bersaing dengan Zarco dan Vinales," tambahnya.
Dengan hasil ini, Rossi tetap bertengger di posisi keempat klasemen sementara MotoGP 2017 dengan 141 poin. Namun, kini The Doctor terpaut cukup jauh, yaitu 33 poin, dengan Marquez yang memimpin klasemen.