Bola.com, Roma - Lazio menang 3-2 atas Juventus pada laga Supercoppa Italiana 2017 yang berlangsung di Stadio Olimpico, Minggu (13/8/2017). I Biancocelesti harus menunggu hingga perpanjangan waktu untuk membungkam Juve.
Baca Juga
Bagi Lazio, ini adalah trofi keempat pada ajang Supercoppa Italiana. Sebelumnya, mereka meraih titel juara pada 1998, 2000, dan 2009.
I Bianconeri coba mengendalikan jalannya laga sejak bola digulirkan. Dua peluang bagus didapatkan Juan Cuadrado menit ke-3 dan Paulo Dybala pada menit ke-4. Akan tetapi, bola hasil tembakan keduanya dapat digagalkan kiper Lazio, Thomas Strakosha.
Pada menit ke-31, I Biancocelesti mendapatkan hadiah penalti setelah Ciro Immobile dijatuhkan Gianluigi Buffon di kotak terlarang. Immobile yang maju sebagai eksekutor menjalankan tugasnya dengan baik.
Sepakan 12 pas Immobile ke sisi kanan gawang tak mampu dihentikan Buffon. Hingga jeda, skor 1-0 untuk keunggulan Lazio tetap bertahan.
Masuk paruh kedua, Lazio mengawali laga dengan baik. Ciro Immobile kembali mencatatkan namanya di papan skor, sekaligus menggandakan keunggulan Le Aquile. Umpan lambung Marco Parolo mampu dikonversikan Immobile menjadi gol dengan sundulan.
Tertinggal dua gol, Juventus meningkatkan tempo serangan. Lima menit jelang waktu normal berakhir, Paulo Dybala membawa Juve memperkecil ketertinggalan. Eksekusi tendangan bebas Dybala menghujam deras gawang Lazio.
Pada menit ke-90, I Bianconeri mendapatkan hadiah penalti setelah Alex Sandro dijatuhkan Adam Marusic di kotak terlarang. Paulo Dybala yang maju sebagai eksekutor berhasil mencetak gol.
Saat pertandingan akan berakhir imbang 2-2 dan berlanjut ke babak tambahan, Lazio berhasil mencetak gol. Bola hasil tembakan kaki kanan Alessandro Murgia pada menit ke-90+3 melesat mulus masuk ke dalam gawang Juventus. Sampai laga berakhir, skor 3-2 untuk kemenangan Lazio tetap bertahan.
Susunan Pemain:
Juventus (4-2-3-1): 1-Gianluigi Buffon; 15-Andrea Barzagli, 3-Giorgio Chiellini, 4-Medhi Benatia (2-Mattia De Sciglio 56'), 12-Alex Sandro; 5-Miralem Pjanic, 6-Sami Khedira; 7-Juan Cuadrado (11-Douglas Costa 57'), 10-Paulo Dybala, 17-Mario Mandzukic (33-Federico Bernardeschi 72'); 9-Gonzalo Higuain.
Pelatih: Massimiliano Allegri (Italia)
Lazio (3-5-2): 1-Thomas Strakosha; 13-Wallace, 3-Stefan de Vrij, 26-Stefan Radu; 19-Senad Lulic (5-Jordan Lukaku 75'), 18-Luis Alberto, 16-Marco Parolo, 6-Lucas, 8-Dusan Basta (77-Adam Marusic 75'); 21-Sergej Milinkovic-Savic, 17-Ciro Immobile.
Pelatih: Simone Inzaghi (Italia)
Wasit: Davide Massa