Bola.com, Jakarta - Setiap manusia ingin memiliki fisik yang sehat dan bugar untuk memudahkan melakukan berbagai aktivitas. Untuk itu, kiper timnas futsal putri Indonesia, Citra Adisti, memberikan empat tips agar tubuh bisa tetap fit.
Baca Juga
Citra Adisti merupakan atlet futsal tanah air yang bergelimang prestasi. Salah satunya adalah ketika dia mengharumkan nama bangsa dengan memenangi kejuaraan futsal wanita di tingkat Asia Tenggara pada 2016
Prestasi itu pun melambungkan nama Citra Adisti di mata dunia. Permainan apik penjaga gawang 25 tahun itu membuatnya didaulat sebagai pemain terbaik Women Pro Futsal League 2016.
Selain prestasi di kancah internasional, Citra Adisti juga mampu mengukir berbagai prestasi lainnya. Sebut saja seperti ketika menjuarai Piala Menpora, Piala Rita Subowo, hingga Liga Futsal Wanita 2010.
Catatan prestisius Citra Adisti tentunya dibarengi dengan kondisi fisik yang sehat. Sang pemain harus menjaga kebugarannya agar bisa tampil maksimal di atas lapangan.
Ketika ditemui oleh Bola.com dalam acara peluncuran sepatu Puma di Samba Futsal, Palmerah, Jakarta Barat, Selasa (15/8/2017), Citra Adisti tidak ragu memberikan empat nasihat untuk menjaga pola hidup agar tetap sehat.
Rutin berolahraga
"Olahraga adalah kegiatan yang harus menjadi kebutuhan. Saya sendiri akan sakit jika tidak berolahraga. Meski saya adalah atlet, olahraga harus dilakukan agar tubuh menjadi sehat dan bugar. Setidaknya, minimal kita harus berolahraga sekali dalam sepekan, baik itu pagi ataupun sore hari."
Mengonsumsi vitamin
"Vitamin adalah sesuatu yang harus dikonsumsi jika tubuh ingin tetap bugar. Menurut saya, tubuh ini membutuhkan suplemen agar bisa bertahan menghadapi segala rutinitas yang padat."
Menjaga pola makan
"Pola makan juga harus dikontrol agar terhindar dari beberapa penyakit seperti kolesterol hingga asam urat. Sebisa mungkin menghindari makanan-makanan yang banyak mengandung minyak seperti, misalnya gorengan."
Tidur yang cukup
"Selain makan, pola tidur juga harus dijaga. Idealnya, kita harus tidur minimal tujuh jam dalam sehari dan tidak boleh begadang. Saya pribadi sudah berada di kasur ketika waktu menunjukkan pukul 22.00 WIB. Selain itu, sebisa mungkin juga harus tidur siang maksimal selama setengah jam."