Bola.com, Jakarta - Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2017 bakal bergulir di Glasgow, Skotlandia, mulai Senin (21/8/2017). Pada hari pertama, ada lima wakil Indonesia yang akan turun bertanding.
Baca Juga
Indonesia total menurunkan 19 pebulutangkis ke Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2017, yang sebagian besar merupakan pemain senior. Pebulutangkis-pebulutangkis muda dikirim ke ajang SEA Games 2017.
Indonesia hanya menargetkan membawa pulang satu medali emas dari Kejuaraan Dunia 2017. PBSI tidak menyebutkan secara detail siapa pemain yang dibebani target juara pada kejuaraan ini. Namun, Indonesia berpeluang besar pada nomor ganda putra dan ganda campuran, masing-masing lewat Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir.
Namun, kedua pasangan tersebut belum akan turun pada babak pertama Kejuaraan Dunia 2017 karena mendapat bye. Kedua ganda andalan Indonesia tersebut langsung lolos ke babak kedua.
Wakil Indonesia yang turun hari ini salah satunya ganda putra, Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro dan pemain non-pelatnas, Tommy Sugiarto.
Berikut ini jadwal pertandingan wakil Indonesia pada babak pertama Kejuaraan Dunia Bulutangkis 2017, Senin (21/8/2017):
(Pertandingan dimulai pukul 17.00 WIB)
Roban Labar/Audrey Fontaine (Prancis) Vs Irfan Fadhilah/Weni Angraini
Lyanny Alessandra Mainaky Vs Kate Foo Kune (Mauritius)
Tommy Sugiarto Vs Hu Yun (Hong Kong)
Toby NG/Rachel Honderich (Kanada) Vs Lukhi Apri Nugroho/Ririn Amelia
Richard Eidestedt/Nico Ruponen (Swedia) Vs Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro