Air Mata Satria Tama Setelah Menyelamatkan Gawang Indonesia

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 23 Agu 2017, 05:20 WIB
Kiper Timnas Indonesia, Satria Tama, menangis saat pertandingan melawan Vietnam di Stadion MPS, Selangor, Selasa (22/8/2017). Indonesia bermain imbang 0-0 lawan Vietnam. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Bola.com, Batu Caves - Kiper Timnas Indonesia U-22, Satria Tama, harus meninggalkan lapangan karena mengalami cedera saat laga kontra Vietnam di Stadion Majlis Perbandaran Selayang, Selasa (22/8/2017). Satria Tama pun tak bisa menahan air matanya ketika berjalan sembari dipapah meningggalkan lapangan.

Satria Tama tampil luar biasa pada laga kontra Vietnam. Sejumlah penyelamatan dilakukan oleh kiper muda Persegres Gresik United itu, saat Vietnam mendapatkan peluang emas untuk meraih keunggulan.

Advertisement

Namun, Satria Tama tak bisa menyelesaikan pertandingan dan harus digantikan oleh Kurniawan Kartika Ajie pada babak kedua. Sejak babak pertama Satria Tama mati-matian untuk menjaga gawang Indonesia hingga akhirnya harus dipapah keluar lapangan karena cedera.

Satria Tama memeluk erat Kurniawan Kartika Ajie yang masuk menggantikan dirinya. Ia pun berusaha menyeka air mata saat dibantu untuk keluar lapangan oleh staf medis Timnas Indonesia U-22.

Ketika berjalan meninggalkan ruang ganti menuju bus yang akan membawa Timnas Indonesia U-22, Satria Tama tampak masih berjalan dengan pincang dan dibantu oleh salah satu staf Timnas Indonesia.

Ketika ditemui Bola.com saat melewati mixed zone, Satria Tama tak banyak berkomentar. Ia hanya mengatakan kemungkinan mengalami cedera hamstring.

"Sepertinya terkena hamstring, tapi lihat nanti," ujarnya singkat sembari dibantu berjalan menuju bus.

Timnas Indonesia U-22 bermain imbang tanpa gol dengan Vietnam di laga keempat Grup B SEA Games 2017. Dalam laga terakhir, Tim Garuda Muda akan menghadapi Kamboja di Stadion Shah Alam, Selangor, Kamis (24/8/2017).

(Laporan Benediktus Gerendo Pradigdo dan Vitalis Yogi Trisna dari Selangor, Malaysia)