Bola.com, Jakarta - Dua tim asal kota Manchester, yakni Manchester United dan Manchester City, meraih kemenangan pada pekan ketiga Premier League 2017-2018, yang berlangsung pada Sabtu (26/8/2017). Manchester United menekuk Leicester City, sementara Manchester City menang atas Bournemouth.
Baca Juga
Pada laga di Stadion Old Trafford, Manchester United unggul 2-0 atas Leicester City. Dua gol Setan Merah datang pada babak kedua melalui aksi Marcus Rashford (70') dan Marouane Fellaini (82').
Hasil tersebut membuat pencapaian Manchester United masih sempurna. Armada Jose Mourinho mengoleksi tiga kemenangan dalam tiga partai awal musim ini. Alhasil, Manchester United bertengger di peringkat teratas klasemen sementara.
Tak hanya itu, Manchester United menjadi tim yang paling produktif dengan koleksi 10 gol. Jumlah tersebu berselisih lima gol dari Manchester City dan Leicester City, yang sama-sama menuai lima gol.
Sementara Manchester City menekuk Bournemouth di Vitality Stadium, dengan skor 2-1. Manchester City meraih kemenangan secara dramatis setelah gol penentu raihan tiga poin terjadi pada tujuh menit injury time babak kedua melalui Raheem Sterling.
Sebelumnya, Bournemouth unggul lebih dulu pada menit ke-13 melalui Charlie Daniels. Tim tamu menyamakan kedudukan via bomber Gabriel Jesus pada menit ke-21.
Berikut ini hasil pertandingan Premier League, Sabtu (26/8/2017):
AFC Bournemouth 1 - 2 Manchester City
Gol: Charlie Daniels (13'); Gabriel Jesus (21'), Raheem Sterling (90'+7')
Crystal Palace 0 - 2 Swansea City
Gol: Tammy Abraham (44'), Jordan Ayew (48')
Huddersfield Town 0 - 0 Southampton
Gol: -
Newcastle United 3 - 0 West Ham United
Gol: Joselu (36'), Ciaran Clark (72'), Aleksandar Mitrovic (86')
Watford 0 - 0 Brighton & Hove Albion
Gol: -
Manchester United 2 - 0 Leicester City
Gol: Marcus Rashford (70'), Marouane Fellaini (82')
Sumber: Premier League