Bola.com, Padang - Kecepatan dan daya jelajah gelandang sayap Semen Padang FC menjadi perhatian serius Pusamania Borneo FC saat menghadapi tuan rumah Semen Padang pada lanjutan Liga 1 2017 di Stadion H. Agus Salim, Padang, Kamis (31/8/2017).
Hal itu disampaikan pelatih Pusamania Borneo FC, Iwan Setiawan, dan pemain belakang tim tamu, Abdul Rahman. Iwan menilai, kunci permainan tuan rumah berada pada sektor sayap yang dihuni pemain dengan daya jelajah dan kecepatan di atas rata-rata.
"Kami akan mewaspadai pemain sayap tuan rumah yang menurut saya akan berpotensi merepotkan pertahanan kami. Riko Simanjuntak dan Irsyad Maulana adalah motor Semen Padang selama ini. Mereka harus dikawal secara khusus," ujar Iwan.
Baca Juga
Meski mewaspadai dua pemain penting di sektor gelandang sayap, Iwan Setiawan menyebut seluruh pilar tuan rumah juga berbahaya terutama dua striker, yakni masing Marcel Sacramento dan Muchlis Hadi Ning Syaifulloh.
"Dua striker itu memang baru bermain bersama, namun tetap saja bakal merepotkan lini belakang kami. Untuk itu pemain bertahan harus fokus kepada dua pemain ini," lanjutnya.
Senada dengan sang nakhoda tim, pemain bertahan Pusamania Borneo FC, Abdul Rahman, menyampaikan hal sama. Menyadari bakal selalu berduel dengan Riko Simanjuntak sepanjang pertandingan, ia berharap mampu melakukan pengawalan terhadap pemain lincah itu.
"Kami sudah siap bertanding. Saya tidak boleh kehilangan fokus sedikit pun dalam mengawal Riko Simanjuntak. Pemain ini sangat berbahaya dan harus dimatikan pergerakannya," tegas Abdul Rahman.