Saat Penutupan SEA Games 2017 Berubah Jadi Perayaan HUT Malaysia

oleh Muhammad Wirawan Kusuma diperbarui 30 Agu 2017, 23:33 WIB
Suasana upacara penutupan SEA Games 2017 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Rabu (30/8/2017). (Twitter)

Bola.com, Kuala Lumpur - Ada momen menarik pada penutupan SEA Games 2017 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia, Rabu (30/8/2017). Seremoni ini berubah menjadi perayaan Hari Kemerdekaan Malaysia yang jatuh pada 31 Agustus 2017.

Advertisement

Malaysia merayakan Hari Kemerdekaan mereka yang ke-60. Perayaan ini dianggap sangat spesial karena Malaysia mampu menjadi juara umum pada ajang SEA Games 2017.

"Jam di tangan saya menunjukkan pukul 12 lewat. Ini sudah memasuki Hari Kemerdekaan Malaysia yang ke-60," kata Perdana Menteri Malaysia, Najib Razak, dalam sambutannya.

Atas sukses di ajang SEA Games, Najib Razak mengumumkan libur bersama pada tanggal 4 September 2017. Hal tersebut disambut gemuruh penonton yang memadati Stadion Bukit Jalil.

"Di Malaysia sudah banyak hari libur, tapi karena pencapaian di SEA Games, dukungan rakyat yang luar biasa, pencapaian atlet yang cemerelang, maka dengan ini sebagai wakil pihak Kerajaan, saya mengumumkan libur bersama pada 4 September," ujar Najib Razak.

Upacara penutupan SEA Games 2017 sebenarnya resmi berakhir setelah Menteri Pemuda dan Olahraga Malaysia, Brigjen Khary Jamaluddin, menyerahkan bendera SEA Games kepada perwakilan Filipina. Seperti diketahui, Filipina akan menjadi tuan rumah event dua tahunan tersebut pada tahun 2019.