Timnas Indonesia U-19 Diharapkan Ulangi Kejayaan 4 Tahun Lalu

oleh Ahmad Fawwaz UsmanRisa Kosasih diperbarui 31 Agu 2017, 20:45 WIB
Timnas Indonesia U-19 sempat berjaya di Piala AFF U-18 2013 saat menjadi tuan rumah. (Bola.com/Ronald Seger Prabowo)

Jakarta - Timnas Indonesia U-19 bersiap tampil di Piala AFF U-18 2017, Myanmar, 4-17 September 2017. Ini adalah kesempatan pelatih Indra Sjafri mengulang kesuksesan yang dicapai pada 2013.

Saat itu, Indra membawa Timnas Indonesia U-19 menjuarai Piala AFF U-19 2013. Skuat saat itu dihuni pemain-pemain yang memperkuat Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2017, mulai dari Evan Dimas, Muhammad Hargianto, Hansamu Yama, dan Yabes Roni Malaifani.

Advertisement

Peluang Timnas Indonesia U-19 mengulang kesuksesan itu terbuka lebar. Sebab persiapan sudah dilakukan sejak lama. Bahkan sebelum bertolak ke Myanmar, para pemain masih digembleng di Lapangan Sekolah Pelita Harapan (SPH) Kawaci sejak Senin (28/8/2017).

"Pertanyaan yang muncul apakah bisa terulang menjadi yang terbaik di Asia Tenggara? Maka buktikanlah. Tahun depan Indonesia ditunjuk sebagai tuan rumah putaran final Piala Asia U-20. Impian ini bisa dimulai dari awal," kata Joko Driyono, Wakil Ketua PSSI, dalam acara pelepasan timnas U-19 di Hotel Yasmin, Karawaci, Kamis (31/8/2017).

Timnas Indonesia U-19 akan memulai petualangannya di Grup B dengan menghadapi Myanmar, Senin (4/8/2017). Selanjutnya, secara berturut-turut mereka akan menantang Filipina, Vietnam, dan Brunei Darussalam.

"Kami berharap Timnas Indonesia U-19 dengan kru yang sama, memori bagus bisa terulang. Pengurus ini harus sedikit berbicara. Kami ingin seluruh pemain dan ofisial bekerja dengan yang terbaik," tegas pria yang akrab disapa Jokdri tersebut.