Jajal Persib, Sriwijaya FC Kehilangan Pilar di Jantung Pertahanan

oleh Riskha Prasetya diperbarui 04 Sep 2017, 09:01 WIB
Dominggus Fakdawer menjalani seleksi Timnas Senior di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

Bola.com, Palembang - Tantangan berat dihadapi Sriwijaya FC saat menjamu Persib Bandung dalam lanjutan Liga 1 2017 di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring (GSJ), Palembang, Senin (4/9/2017). Pasalnya di laga ini Laskar Wong Kito dipastikan tidak akan diperkuat salah satu pemain andalannya, yakni: Dominggus Fakdawer.

Advertisement

Sang stoper absen karena harus menjalani hukuman akumulasi kartu. Sejak didatangkan di bursa transfer awal putaran kedua lalu, eks pemain Persipura Jayapura ini langsung menjadi pilar di jantung pertahanan Sriwijaya FC.

Sebenarnya, Dominggus sendiri baru mengantongi satu kartu kuning bersama SFC dan didapatnya saat laga terakhir melawan Persiba Balikpapan (29/8) kemarin.

“Namun saat di Persipura, Domi sudah mendapat 2 kartu kuning dan aturan tersebut terus melekat walau saat ini dia sudah menjadi bagian Sriwijaya FC. Tentu kami sangat menghormati regulasi ini dan sudah menyiapkan penggantinya untuk laga kontra Persib nanti,” ujar Hartono Ruslan, pelatih Sriwijaya FC.

Legenda hidup klub Galatama Arseto Solo ini mengaku telah mencoba sejumlah duet baru guna mendampingi Yanto Basna di jantung pertahanan SFC.

“Tidak ada masalah, karena ada sejumlah pemain yang bisa mengisi perannya nanti. Secara kualitas pemain-pemain ini tidak kalah," ucap Hartono.

Opsi bek pengganti Dominggus Fakdawer di jantung pertahanan Sriwijaya FC terhitung banyak. Mereka antara lain: Bobby Satria, Achmad Faris, M. Roby, dan Bio Paulin.