Bola.com, Palembang - Persib Bandung sukses besar dalam lawatan ke Palembang. Bermain di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Senin (4/9/2017), tim Maung Bandung mampu menang dengan skor meyakinkan, 4-1, atas tim tuan rumah.
Pelatih Persib, Emral Abus, mengaku puas dengan pencapaian anak asuhnya di laga ini. "Saya sangat puas karena dapat mencapai target yang sudah diberikan. Tren positif sejak melawan Arema lalu terus terjaga. Kemenangan ini juga bernilai lebih karena diraih dengan cara yang luar biasa dan banyak gol tercipta," ujar Emral.
Baca Juga
Umuh Muchtar, manajer Persib, menimpali dengan berujar pihaknya memberikan apresiasi terhadap hasil yang diraih Atep dkk.
"Ini sejarah baru karena sebelumnya Persib tidak pernah menang dengan skor seperti ini di Palembang. Sejak awal saya sudah katakan bahwa kami masih di papan bawah dan mesti terus berjuang. Di laga ini, saat sudah unggul 2-0, saya katakan belum aman karena wasit belum meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan. Walau sempat kecolongan gol, secara umum saya senang," tutur Umuh.
Umuh menyebut ke depannya dirinya menargetkan untuk membawa Persib mengakhiri kompetisi di papan tengah klasemen kompetisi Liga 1 Indonesia 2017.
"Syukur-syukur bisa kelima besar, namun papan tengah itu wajib. Soal SFC, mereka adalah saudara kami dan mendoakan semoga bisa sama-sama bangkit," tambahnya.
Dengan tambahan tiga poin, Persib naik satu setrip ke peringkat sembilan, dari sebelumnya ke-10, dengan koleksi poin 32. Sementara Sriwijaya FC berada di urutan ke-12 dengan poin 28.