Ilham Udin Buat Pengakuan Malu-Malu di Depan Simon McMenemy

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 10 Sep 2017, 05:05 WIB
Ilham Udin Armaiyn (kedua dari kiri), sukses mencetak dua gol untuk membawa Bhayangkara FC menang 2-1 atas Persipura Jayapura di Stadion Patriot Candrabhaga, Sabtu (9/9/2017). (Bola.com/Muhammad Iqbal Ichsan)

Bola.com, Bekasi - Penyerang sayap Bhayangkara FC, Ilham Udin Armaiyn, memborong dua gol ketika The Guardians menang 2-1 atas Persipura Jayapura pada pekan ke-23 Liga 1 2017 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (9/9/2017). Seusai laga, Ilham Udin membuat pengakuan malu-malu di depan pelatihnya, Simon McMenemy.

Dua gol yang dicetak Ilham Udin tercipta pada menit ke-77 dan injury time, atau tepatnya setelah Evan Dimas Darmono masuk menggantikan Dendi Sulistyawan sehingga Ilham menempati posisi sayap yang sebelumnya ditempati Dendi.

Advertisement

Ilham Udin yang bermain sejak awal pertandingan memang ditempatkan sebagai gelandang oleh Simon McMenemy dalam pertandingan ini hingga Evan Dimas masuk lapangan pada menit ke-72.

Perubahan posisi yang diperlihatkan oleh Ilham Udin memperlihatkan bahwa pemain muda yang pernah berada satu tim dengan Evan Dimas kala masih di Timnas Indonesia U-19 itu memang merupakan pemain serbabisa.

Namun, ketika ditanya posisi apa yang lebih nyaman bagi dirinya, Ilham menjawab dengan malu-malu karena harus mengungkapkannya di depan sang pelatih, Simon McMenemy. 

"Kalau disuruh memilih, saya memilih bermain sebagai striker. Namun, jika harus menjadi gelandang juga tetap harus dijalani," ujar Ilham dalam keterangan persnya sembari malu-malu yang memancing sang pelatih Simon McMenemy tersenyum begitu mengetahui jawaban Ilham dari interpreter yang menemaninya.

Pemain asal Ternate menyebut kedua gol itu dipersembahkan kepada ibunda tercinta dan suporter Timnas Indonesia yang belum lama ini menjadi korban jiwa karena rocket flare di Stadion Patriot, Catur Yuliantono.

"Dua gol tadi saya persembahkan untuk ibu saya yang selalu memberikan doa kepada saya dan juga kepada suporter yang menjadi korban belum lama ini. Namun, satu hal kemenangan ini berkat kerja keras teman-teman semua. Semoga ke depan kami bisa lebih baik dan lebih baik lagi," ujar Ilham Udin.

Gol Ilham Udin Armaiyn membuat Bhayangkara FC berada di puncak klasemen sementara Liga 1 2017 dengan 46 poin dari 23 laga. The Guardians menggeser Bali United ke posisi kedua dengan hanya terpaut dua poin. Namun, Bali United baru akan menjalani laga pekan ke-23 dengan bertandang ke markas Borneo FC, Stadion Segiri, pada Senin (11/9/2017).