Ketum PSSI dan Iwan Fals Kompak Puji Timnas Indonesia U-19

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 13 Sep 2017, 21:47 WIB
Timnas Indonesia U-19 lolos ke semifinal Piala AFF U-18 2017 setelah menghajar Brunei 8-0 di Thuwunna Stadium, Rabu (13/9/2017). (Liputan6.com/Yoppy Renato)

Bola.com, Jakarta - Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi, bangga dengan keberhasilan Timnas Indonesia U-19 lolos ke semifinal Piala AFF U-18 2017. Kebanggaan itu ia utarakan setelah tim asuhan Indra Sjafri mengalahkan Brunei Darussalam 8-0, Rabu (13/9/2017).

Advertisement

Hasil positif itu melapangkan jalan Timnas Indonesia U-19 ke babak selanjutnya. Bahkan, Tim Garuda Nusantara lolos sebagai juara grup setelah Vietnam takluk 1-2 dari Myanmar di Stadion Thuwunna, Yangon, Rabu malam.

Selain itu, pujian atas keberhasilan Timnas Indonesia U18 juga datang dari musisi senior Iwan Fals. Ia juga berkicau dari akun Twitter miliknya @iwanfals.

Selain itu, Iwan juga melalui akun twitter tampak kaget dengan kegagalan Vietnam lolos ke babak semifinal. Pada laga sebelumnya, Vietnam mengalahkan Timnas Indonesia U-19 dengan skor telak 3-0.

Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Thailand pada babak semifinal, Jumat (15/9/2017). Sementara Myanmar yang lolos dengan status runner up akan bersua juara Grup A Malaysia. (Doni Andreas Sidabutar)