Aktivitas Aneh AC Milan Jelang Lawan FK Austria Wien

oleh Reza Khomaini diperbarui 14 Sep 2017, 21:36 WIB
Bus AC Milan tak beranjak keluar hotel sejak Rabu siang. (Bola.com/Reza Khomaini)

Bola.com, Wina - Keputusan pelatih AC Milan, Vicenzo Montella untuk tidak menjalani latihan prapertandingan di Stadion Ernst Happel, Kota Wina, Austria, tergolong aneh. Tidak seperti tim-tim lain yang berlaga di Liga Europa, Montella justru menginstruksikan anak asuhnya untuk berdiam diri di penginapan.

Advertisement

Sejak mendarat di bandara Schwechat Vienna International Airport, Rabu (13/9/2017) sekitar pukul 12.00 waktu setempat, Leonardo Benucci dkk tidak melakukan aktivitas latihan hingga beberapa saat menjelang keberangkatan menuju arena. Para pemain AC Milan seperti mengurung diri di dalam Hotel Palais Hansen Kempinski, Kota Wina.

Bola.com sempat mendatangi tempat penginapan I Rossoneri yang terletak di jalan Schottenring 24, 1010 Wien, beberapa jam sebelum kick-off. Bus AC Milan yang berwarna hitam masih terparkir rapih di depan pelantaran hotel. Bahkan menurut salah satu pegawai hotel, bus dengan nopol EY-896BV itu tidak beranjak dari areal parkiran sejak Rabu siang.

Keamanan hotel pun tampak diperketat. Beberapa petugas keamanan terlihat berjaga-jaga di dalam areal lobi hotel berbintang 5 tersebut. Bola.com sempat melihat dua pilar AC Milan, Donnaruma dan Zapata, tengah menyantap makan siang di restaurant hotel.

Hingga berita ini dibuat, sejak kedatangan hingga beberapa saat sebelum laga, anak asuh Vicenzo Montella benar-benar dibebastugaskan dari latihan. Boleh dibilang, para pemain AC Milan hanya duduk santai selama 28 jam di dalam hotel.

Langkah mengistirahatkan para pemain dan memilih untuk tidak menggelar latihan prapertandingan di Stadion Ernst Happel, boleh dibilang aneh. Sebab, lazimnya tim tamu yang bertanding di pentas Liga Europa selalu menjalani latihan prapertandingan di tempat laga digelar.

Dua tim kontestan Seri A, yakni AS Roma dan US Sassoulo, yang musim lalu juga berlaga di Liga Europa melawan tim asal Austria, tetap menjalani latihan ringan sehari sebelum pertandingan di lokasi venue.

Dalam jumpa pers yang dilaksanakan di Stadion Ernst Happel, Vicenzo Montella, hanya senyum-senyum sambil tertawa ringan saat ditanya alasannya untuk tidak menggelar latihan dan mengurung para pemain AC Milan di tempat penginapan. Pelatih berkebangsaan Italia itu mengaku hanya ingin para pemain tampil fit dan fokus hanya untuk pertandingan nanti.

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait