Bola.com, Milan - AC Milan bakal tampil tanpa beberapa pemain penting saat bersua Sampdoria, pada laga lanjutan Liga Italia Serie A 2017-2018. Beberapa penggawa AC Milan yang absen antara lain Riccardo Montolivo, Davide Calabria dan Luca Antonelli.
Baca Juga
Tiga nama tersebut bergabung dengan Andrea Conti, yang akan absen dalam kurun waktu cukup lama. Komposisi tersebut membuat AC Milan hampir dipastikan tak memiliki bek saya kanan murni.
Uniknya, beberapa media di Italia menyebut Fabio Borini bakal melakoni peran tak biasa, yakni mengisi posisi yang kosong tersebut. Artinya, Borini bakal bergeser ke sisi kanan dengan fungsi membantu penyerangan dan pertahanan.
Peran Borini bakal menjadi kenyataan jika Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella mengaplikasikan pola 3-5-2. "Sampdoria selalu spesial, dan saya yakin pertandingan kali ini bakal berlangsung ketat. Atensi utamaku adalah pendekatan mental yang tepat, sehingga bisa keluar dari rencana tekanan Sampdoria," jelasnya.
Berikut ini skuat AC Milan untuk laga kontra Sampdoria:
A Donnarumma, G Donnarumma, Storari; Abate, Bonucci, Musacchio, Paletta, Rodriguez, Romagnoli, Zapata; Biglia, Bonaventura, Calhanoglu, Kessie, Locatelli, Mauri; Cutrone, Borini, Kalinic, Suso, Andre Silva
Sumber: AC Milan