Neuner dan Deretan Selebritas Fan Tim-tim Grup B Liga Champions

oleh Nurfahmi Budi diperbarui 26 Sep 2017, 11:26 WIB
Magdalena Neuner (Oglympics)

Bola.com, Jakarta - Grup B Liga Champions 2017-2018 berisi tim-tim yang memiliki karakter fans beragam. Tak cuma dari kalangan biasa, deretan politisi sampai artis ternama berada di belakang mereka. Beberapa di antaranya sempat terlihat berada di stadion saat tim kesayangan bertanding di pentas Liga Champions.

Advertisement

Grup ini berisi Paris Saint-Germain (PSG), Bayern Munchen, Anderlecht dan Celtic. Pada Matchday 1, dua pekan silam, tim-tim tersebut mendapat sokongan dari kalangan selebritas dan atau pesohor ternama di negeri masing-masing.

Tak heran jika golongan fans tersebut mampu menjadi pembeda. Kehadiran mereka di stadion kerap menjadi magnet tersendiri. Uniknya, para pesohor tersebut tak malu untuk mengungkapkan ekspresi di tengah kerumunan fans 'biasa'.

Deretan nama-nama tenar tersebut bakal tersaji lagi kala Grup B Liga Champions melakoni Matchday 2, tengah pekan ini. Mungkin saja ada beberapa selebritas lain yang belum 'terdeteksi' kamera bakal hadir. Berikut ini beberapa pesohor yang menjadi fan klub anggota Grup B Liga Champions:

2 dari 5 halaman

Magdalena Neuner (Bayern Munchen)

Magdalena Neuner (Oglympics)

Ia menjadi magnet di dalam dan luar arena Biathlon, jenis olahraga yang membuat nama Magdalena Neuner menjadi tenar di kancah internasional. Selain prestasi menawan, paras ayu dan tubuh proporsional kerap menghiasi layar kaca ataupun majalah khusus dewasa.

Tak heran jika keberadaan Magdalena Neuner di Allianz Arena kerap menghadirkan atensi dari siapapun. Menurut Magdalena Neuner, ia mencintai Bayern Munchen sejak remaja.

Wanita berusia 30 tahun tersebut mengaku selalu mengikuti perkembangan berita Bayern Munchen. Dia akan menyempatkan diri datang ke stadion jika off-season. Tak hanya itu, ia selalu memutar lagi highlight pertandingan FC Hollywood.

Fans Bayern Munchen: Boris Becker (petenis), Nico Rosberg (Pembalap F1)

3 dari 5 halaman

Eddy Merckx (Anderlecht)

Eddy Merckx (The Bulletin)

Ia mengaku menjadi penggila berat Anderlecht saat debut Paul van Himst menjadi pelatih tim raksasa asal Belgia tersebut. Ia selalu menginat saat itu melakoni laga ke Finnish, bersua Koparit Kuopio pada 1982.

Peraih lima gelar balap sepeda Tour de France tersebut mengaku tak pernah berpindah ke lain hati. Baginya, Anderlecht adalah nyawa setelah sepeda.

4 dari 5 halaman

Rod Stewart (Celtic)

Rod Stewart sangat gemar dengan model kereta api. Bahkan di tempat tinggalnya ia menyediakan satu lantai khusus untuk meletakkan model kereta api yang dikelilingi fitur-fitur bangunan kota Manhattan. (AFP/Bintang.com)

Sang penyanyi menjadi fans Celtic sejak dekade 1960-an. Hal itu terjadi setelah mereka menuai gelar Eropa pada 1967. Sejak saat itu, Stewart tak pernah melepaskan perhatian dari tim yang dulu bernama Glasgow Celtic tersebut.

Satu yang spesial, Stewart menunjukkan rasa cintanya pada 2012, tepat ultah ke-125 Anderlecht. Ia memersembahkan lagu berjudul "You're in My Heart".

5 dari 5 halaman

Teddy Riner (PSG)

Teddy Riner (Paris Match)

Riner adalah seorang atlet judo ternama asal negeri Mode tersebut. Ia menjadi legenda dunia judo. Namun, siapa sangka justru PSG adalah menjadi patronnya saat berlaga di matras Judo.

Ia menyebut dirinya sebagai 'anak dari PSG'. Hal itu berlatar rasa cintanya terhadap tim kebanggaan kota Paris tersebut sejak berada di Parc des Princes. Ia mengaku masih terkenang penampilan Ronaldindo pada era 2001-2003. "Kini, Ronaldinho tetap menjadi idolaku," tegas Riner.

Fans PSG: Also: Nicolas Sarkozy (Mantan Presiden Prancis)

Sumber: UEFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait