Bola.com, Cilacap - Pelatih Jaya Hartono sangat serius menyiapkan tim asuhannya, PSCS Cilacap, untuk bertarung di babak play-off Liga 2 2017 yang dimulai 9 Oktober 2017. Salah satunya, dengan menggelar latihan fisik di Pantai Teluk Penyu, Cilacap.
"Jarak antara satu laga ke berikutnya sangat mepet. Dalam kondisi seperti itu, pemain harus punya stamina prima. Makanya, saya harus menambah kekuatan fisik mereka. Jika fisik kuat, pemain tak akan mudah cedera," tutur Jaya.
PSCS, yang berjulukan Laskar Nusakambangan ini, tergabung di Grup H bersama PSIM Yogyakarta, Persipur Purwodadi, dan Persewangi Banyuwangi, yang dimainkan di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.
Baca Juga
Melihat calon lawan di fase penentuan untuk bertahan di Liga 2 2018, Jaya Hartono menilai semua tim bagus.
"Dengan regulasi Liga 2 saat ini, saya pikir semua tim punya kekuatan sama. Kuncinya pada penerapan taktik dan spirit pemain di lapangan. Semua lawan saya anggap tangguh," ucap Jaya.
Saat jeda atau menjelang perguliran laga play-off, selain fisik, pemantapan pola permainan, Jaya juga akan menggelar uji coba.
"Tiga elemen itu proses yang harus dilakukan. Soal uji coba yang akan dijalani PSCS, saya mencari tim yang lemah karena tujuannya untuk melihat, apakah pemain bisa menjalankan strategi dengan baik," ujarnya.