AC Milan Bantah Tertarik Datangkan Carlo Ancelotti

oleh Tyo Harsono diperbarui 29 Sep 2017, 13:16 WIB
Carlo Ancelotti dikabarkan bakal kembali menangani AC Milan setelah dipecat Bayern Munchen. (AFP/Giuseppe Cacace)

Bola.com, Milan - Direktur AC Milan, Massimiliano Mirabelli, menampik jika timnya tertarik memulangkan Carlo Ancelotti. Menurut Mirabelli, petinggi Il Diavolo Rosso masih percaya dengan pelatih Vincenzo Montella.

Advertisement

Ancelotti dipecat Bayern Munchen pada Kamis (28/9/2017). Hal itu karena petinggi Die Roten tidak puas dengan penampilan inskonsistensi The Bavarians dalam beberapa laga terakhir.

Pemecatan Ancelotti membuatnya dikaitkan dengan AC Milan. Petinggi I Rossoneri menganggap Ancelotti merupakan sosok yang tepat untuk mengembalikan kejayaan klub.

Bukan tanpa alasan, Ancelotti bergelimang prestasi sewaktu menangani AC Milan pada periode 2001 hingga 2009. Saat itu, dia mempersembahkan berbagai gelar termasuk Scudetto, Liga Champions, dan Piala Dunia Antarklub.

Akan tetapi, kabar tersebut langsung dibantah oleh Mirabelli. Menurutnya, AC Milan menunjuk Montella untuk proyek jangka panjang.

"Kami kecewa dengan pemecatan Ancelotti karena dia adalah salah satu pelatih terhebat di dunia, tetapi kami telah memiliki pelatih yang berusia lebih muda dan juga bertalenta," tutur Mirabelli kepada Sky Sports Italia.

"Kami percaya dengan proyek yang dijalankan Montella dan berharap mengakhiri petualangan bersama dia. Saya mengerti Anda penasaran ingin menulis berita, namun kami tetap percaya kepada Montella," lanjutnya.

Vincenzo Montella melatih AC Milan sejak ditunjuk pada awal musim 2016-2017. Saat itu, Montella mengantarkan I Rossoneri mengakhiri musim di peringkat keenam dan memenangi Supercoppa Italiana.

Sumber: FourFourTwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait