Bola.com, Bekasi - Pertandingan uji coba internasional antara Timnas Indonesia kontra Kamboja di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Rabu (4/10/2017), dipastikan tak akan memengaruhi penghitungan poin ranking FIFA. Masalah prosedural menjadi penyebab laga itu tidak masuk agenda FIFA matchday.
Pertandingan Timnas Indonesia kontra Kamboja yang digelar pada Rabu (4/10/2017) tidak muncul dalam laman situs resmi FIFA. Ternyata pendaftaran laga kontra Kamboja ini tidak digubris FIFA lantaran sudah melewati masa penutupan pendaftaran.
Sebelumnya, PSSI mendaftarkan laga antara Indonesia kontra Mauritania. Namun, pembatalan secara sepihak dari tim tamu membuat PSSI harus mencari lawan hingga akhirnya Kamboja setuju untuk menjadi lawan tanding Indonesia.
Baca Juga
Hanya, pendaftaran untuk laga kontra Kamboja melewati batas akhir yang seharusnya dilakukan sebelum H-14.
Kepala Departen Hubungan Media dan Promosi Digital PSSI, Gatot Widakdo, menyebut FIFA sudah tidak merespons permintaan PSSI.
"Jadi setelah Mauritania membatalkan pertandingan, kami melaporkan kepada FIFA dan mencari pengganti hingga Kamboja akhirnya menjadi lawan. Namun, saat kami mendaftarkan laga ini, FIFA sudah tidak merespons," ujar Gatot.
PSSI tetap memilih untuk tetap menggelar pertandingan meski nanti hasil laga ini tidak akan dihitung untuk poin Indonesia dalam ranking FIFA. Menurut Gatot, PSSI ingin Luis Milla yang sudah melakukan pemantauan pemain di Liga 1 tetap bisa melihat secara langsung hasil pantauannya ketika pemain itu membela Timnas Indonesia.
"Kami berkomitmen tetap menggelar pertandingan ini karena tentu kita semua ingin melihat Timnas Indonesia bertanding. Selain itu, Luis Milla sudah memantau para pemain yang akan diproyeksikan untuk Timnas Indonesia. Jadi ini kesempatan untuknya melihat langssung pemain yang sudah dipilihnya," tuturnya.
Tidak dihitungnya poin dari pertandingan uji coba ini bukan kali pertama dialami Timnas Indonesia. Dalam laga uji coba sebelumnya, saat Tim Garuda menghadapi Fiji pada 2 September 2017, juga tak masuk penghitungan ranking FIFA.
Seperti dilansir dari situs resmi FIFA, laga internasional terakhir Timnas Indonesia yang masuk FIFA matchday adalah laga kontra Puerto Rico di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada 13 Juni 2017.
Di sisi lain, semestinya laga uji coba Timnas Indonesia kontra Kamboja ini punya potensi untuk memperbaiki ranking FIFA Indonesia karena diprediksi Bayu Pradana dkk. mampu menekuk The Koupreys. Per 14 September 2017, Indonesia berada di ranking ke-169 atau naik enam peringkat dari bulan sebelumnya.