Kalahkan Irlandia Utara, Jerman Pastikan Tempat di Rusia

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 06 Okt 2017, 03:36 WIB
Jerman meraih kemenangan atas Irlandia Utara. (doc. DFB)

Bola.com, Belfast - Jerman memastikan tempat pada Piala Dunia 2018 setelah meraih kemenangan atas Irlandia Utara dengan skor 3-1. Jerman membuktikan dominasi atas tuan rumah setelah unggul dua gol pada paruh pertama laga.

Advertisement

Jerman sudah membuka keunggulan ketika laga memasuki menit kedua. Bola hasil tendangan jarak jauh Sebastian Rudy gagal dibendung kiper Irlandia Utara, Michael McGovern.

Empat menit berselang, Jerman mendapat peluang untuk menambah keunggulan melalui aksi Sandro Wagner. Tetapi kali ini, McGovern tampil apik dalam mengawal gawanya.

Pada menit ke-21, usaha Sandro Wagner untuk membobol gawang Irlandia Utara membuahkan hasil. Wagner melepas tendangan dari luar kotak yang bolanya tidak dapat dihalau McGovern.

Irlandia Utara mencoba membalas pada menit ke-40, tetapi Marc Andre ter Stegen menunjukkan aksi gemilang ketika mengamankan gawangnya. Laga babak pertama pun berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan Jerman.

Pada babak kedua, Jerman menurunkan tempo permainan. Die Mannschaft baru menambah gol pada menit ke-86 setelah Joshua Kimmich mampu menyambut bola liar.

Pada injury time babak kedua, Irlandia Utara membuat gol konsolasi yang dicetak Josh Magennis. Gol tersebut menjadi gol penutup pada pertandingan yang berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan Jerman.

Hasil itu membuat Jerman memastikan tiket ke Piala Dunia 2018, sedangkan Irlandia Utara melanjutkan perjuangan ke babak play-off.

Susunan Pemain

Irlandia Utara (5-3-2): 1-Michael McGovern; 2-Conor McLaughlin, 5-Jonny Evans, 4-Gareth McAuley, 6-Lee Hodson (14-Stuart Dallas 46’), 11-Chris Brunt; 16-Oliver Norwood, 8-Steven Davis, 13-Corry Evans (19-George Saville 80'); 21-Josh Magennis, 10-Kyle Lafferty (9-Conor Washington 69’).

Pelatih: Michael O’Neill (Irlandia Utara)

Jerman (4-2-3-1): 22-Marc-Andre ter Stegen; 18-Joshua Kimmich, 5-Mats Hummels, 17-Jerome Boateng, 3-Marvin Plattenhardt; 21 Sebastian Rudy, 8-Toni Kroos; 19-Leon Goretzka (14-Emre Can 66’), 13-Thomas Muller (10-Lars Stindl 83'), 7-Julian Draxler (23-Leroy Sane 72’); 9-Sandro Wagner.

Pelatih: Joachim Low (Jerman)

Wasit: Danny Makkelie (Belanda)

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait