Lopetegui: Spanyol Pantas Lolos ke Piala Dunia 2018

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 07 Okt 2017, 06:45 WIB
Spanyol merayakan keberhasilan lolos ke Piala Dunia 2018. (doc. Sergio Ramos)

Bola.com, Alicante - Pelatih timnas Spanyol, Julen Lopetegui, mengakui kalau La Roja pantas untuk menjadi juara Grup G dan melaju ke Piala Dunia 2018. Spanyol telah menunjukkan kalau sepak bola lebih penting dari hal lain.

Advertisement

Sebelum laga melawan Albania, Spanyol dihantam isu perpecahan yang melibatkan Gerard Pique. Hal tersebut didasari karena sikap Pique yang secara terang-terangan mendukung kemerdakaan Catalunya.

Namun, perpecahan tersebut tidak terbukti pada laga melawan Albania. La Roja tetap tampil menawan dan menang dengan skor 3-0.

“Kami merasa bahagia, puas dan bangga dengan keberhasilan Spanyol memastikan tiket ke Piala Dunia 2018. Saya bekerja dengan penuh intensitas dan pada akhirnya bisa mencapai target awal, yaitu lolos ke Piala Dunia,” ujar Lopetegui.

“Kami memiliki banyak pemain hebat dan mereka seperti arsitek dalam permainan Spanyol. Mereka selalu menunjukkan antusiasme dan kesabaran dalam menanti kesempatan. Saya tahu kalau mereka semua memiliki mental positif dan akan terus berjuang hingga akhir.”

“Kami fokus terhadap target yang sudah ditetapkan. Jadi hal-hal di luar sepak bola tidak akan mengganggu konsentrasi tim,” ungkap Lopetegui.

Kemenangan atas Albania membuat Spanyol mengukuhkan diri sebagai juara Grup G dan mendapat tiket langsung ke Rusia. Namun, Spanyol masih harus menjalani laga pamungkas grup menghadapi Israel.

Sumber: Football Espana

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait