Bola.com, Jakarta - Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi harus mengakui keunggulan sementara dua pemain asal Asia, pada perburuan posisi top skorer sementara Kualifikasi Piala Dunia 2018. Pada posisi secara umum, koleksi CR7 terpaut satu gol daru Mohammad Al-Sahlawi dan Ahmed Khalil.
Pada Kualifikasi Piala Dunia 2018, Cristiano Ronaldo mengumpulkan 15 gol. Kapten Timnas Portugal tersebut berselisih satu gol lebih sedikit dari Al-Sahlawi dan Ahmed Khalil. Al-Sahlawi adalah bintang andalan Arab Saudi, sedangkan Ahmed Khalil berasal dari Uni Emirate Arab (UAE).
Al-Sahlawi dan Ahmed Khalil berada di peringkat teratas daftar pencetak gol sementara Kualifikasi Piala Dunia 2018 bersama striker Polandia, Robert Lewandowski. Trio pemuncak tersebut unggul jauh dari ikon Timnas Argentina, Lionel Messi, yang baru mengemas 4 gol.
Khusus Robert Lewandowski, posisinya naik drastis setelah mencetak empat gol pada dua laga terakhir. Ia mencetak hattrick ke gawang Armenia (5/10/2017) dan satu gol ke jala Montenegro, tiga hari berselang. Bagi Lewy, gol-gol tersebut membuatnya sudah menyumbang 51 gol bagi timnas Polandia.
Dua striker Asia yang mendampingi Lewy di puncak top skorer sementara Kualifikasi Piala Dunia 2018, Al-Sahlawi dan Ahmed Khalil, sudah berhenti mencetak gol setelah memastikan negara mereka lolos ke Rusia 2018.
Kali terakhir Al-Sahlawi merobek jala lawan terjadi pada 8 Juni 2017. Saat itu ia menjadi penyeimbang skor kala melawat ke markas Australia. Sayang, gol ke-28 Al-Sahlawi bagi timnas Arab Saudi tersebut tak sanggup menghindarkan negaranya dari kekalahan 2-3.
Ahmed Khalil mencatatkan namanya di papan skor untuk kali terakhir pada 29 Agustus 2017. Saat itu, pesepak bola berusia 26 tahun tersebut menuai hattrick ke jala Arab Saudi, pada pertandingan di Stadion Hazza Bin Zayed, Al Ain, Arab Saudi.
Sang pengancam trio pemuncak tersebut, yakni Cristiano Ronaldo, masih memiliki kesempatan. Kali terakhir bintang Real Madrid tersebut mencetak gol kala Portugal bersua Andorra (7/10/2017). CR7 mencetak satu gol, sekaligus membawa negaranya unggul 2-0.
Berikut ini daftar Top Skorer sementara Kualifikasi Piala Dunia 2018:
Daftar Top Skorer
16 gol - Robert Lewandowski (Polandia), Mohammad Al-Sahlawi (Arab Saudi), Ahmed Khalil (UEA)
15 gol - Cristiano Ronaldo (Portugal)
11 gol - Sardar Azmoun (Iran)
10 gol - Romelu Lukaku (Belgia), Omar Kharbin (Suriah)
9 gol - Tim Cahill (Australia), Carlos Ruiz (Guatemala), Hassan Al-Haidos (Qatar), Ali Mabkhout (UEA), Edinson Cavani (Uruguay)
8 gol - Yang Xu (Cina), Christian Eriksen (Denmark), Mehdi Taremi (Iran), Chris Wood (Selandia Baru), André Silva (Portugal), Marcus Berg (Swedia)
Sumber: FIFA