Bola.com, Motegi - Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, menyatakan kemenangan di MotoGP Mugello menjadi kunci kebangkitannya pada musim ini. Dovizioso menyebut sejak momen tersebut kepercayaan dirinya melambung untuk bersaing dalam perburuan gelar juara dunia 2017.
Baca Juga
Kemenangan di MotoGP Mugello menjadi gelar pertama yang diraih Dovizioso musim ini. Pria Italia tersebut menjadi yang tercepat dengan mengalahkan Maverick Vinales dan Danilo Petrucci.
Setelah kemenangan di Mugello, Dovizioso kembali menjadi juara pada seri selanjutnya di Catalunya. Bahkan, Dovizioso memenangi dua balapan lagi yakni di Austria dan Inggris yang membuatnya kini berada di urutan kedua klasemen sementara MotoGP 2017.
"Saya harus mengakui, sampai kemenangan di Mugello saya tidak mengetahui kemungkinan untuk bersaing meraih gelar. Namun, meskipun Anda tidak melihat saya bersaing untuk gelar, saya selalu berusaha untuk memenangi setiap balapan," kata Dovizioso seperti dikutip Motorsport, Selasa (10/10/2017).
"Di Italia, saya sebenarnya tidak dalam kondisi terbaik dari sudut pandang psikologis. Akan tetapi, semuanya berjalan lancar dan saya harus siap memperjuangkan kemenangan. Sejak saat ini, semuanya berjalan dengan lebih baik," ucap pebalap asal Italia itu.
Andrea Dovizioso saat ini tertinggal 16 angka dari Marc Marquez yang berada di puncak klasemen dengan raihan 224 angka. Dengan balapan MotoGP 2017 masih tersisa empat seri lagi, peluang Dovizioso untuk meraih gelar juara dunia pertamanya itu terbuka lebar.