Manchester City Kembali Incar Gelandang Muda Lazio

oleh Tyo Harsono diperbarui 12 Okt 2017, 09:48 WIB
Gelandang Lazio Sergej Milinkovic-Savic. (AP Photo/Alessandro Di Meo)

Bola.com, Manchester - Manchester City dikabarkan Football Italia pada Kamis (12/10/2017), menginginkan jasa gelandang muda Lazio, Sergej Milinkovic-Savic.

Advertisement

Milinkovic-Savic tampil impresif bersama Lazio sejak musim 2016-2017. Saat itu, dia bermain dalam 39 pertandingan dengan koleksi tujuh gol dan 10 assist.

Performa apik tersebut membuat Milinkovic-Savic menjadi incaran beberapa klub besar seperti Liverpool, Manchester United, Manchester City, dan Juventus. Namun, Lazio tidak berniat melepasnya.

Beberapa waktu lalu, Presiden Lazio, Claudio Lotito, mengungkapkan pernah menolak tawaran senilai 70 juta euro (Rp 1,12 triliun) untuk Milinkovic-Savic. Artinya, kesebelasan yang menginginkan jasa sang pemain wajib mengeluarkan dana lebih dari itu.

Menurut media-media Italia, Manchester City bersedia membayar mahal untuk mendapatkan Milinkovic-Savic pada bursa transfer Januari 2018. Hal itu karena pemandu bakat The Citizens menilai tinggi bakatnya.

Apabila Manchester City membayar lebih dari 70 juta euro, Lazio akan mendapatkan keuntungan berlipat. Pasalnya, I Biancocelesti hanya mengeluarkan 18 juta euro (Rp 288 miliar) ketika mendatangkan Sergej Milinkovic-Savic dari KRC Genk.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait