Bola.com, Motegi - Pebalap Yamaha Tech 3, Johann Zarco, membuat kejutan dengan merebut pole position MotoGP Jepang pada sesi kualifikasi di Sirkuit Twin Ring Motegi, Sabtu (13/10/2017). Dia mengungguli Marc Marquez (Repsol Honda) yang menempati posisi ketiga, sedangkan Valentino Rossi gagal start di posisi 10 terdepan.
Baca Juga
Zarco unjuk gigi pada saat sesi kualifikasi hanya tersisa satu menit. Dia mampu mengukir waktu lap tercepat 1 menit 53,469 detik. Catatan waktu tersebut tak dapat dilampaui pebalap lain hingga sesi kualifikasi berakhir.
Posisi start kedua dan ketiga ditempati Danilo Petrucci (+0,318 detik) dan Marquez (+0,434 detik), diikuti Aleix Espargaro dan Jorge Lorenzo pada urutan keempat dan kelima.
Pesaing terberat Marquez dalam perburuan gelar juara dunia, Andrea Dovizioso, tampil kurang bertaji sehingga terpaksa puas start dari posisi ke-9. Namun, dia lebih beruntung daripada duo Yamaha, Rossi dan Maverick Vinales, yang hanya menempati posisi start ke-12 dan 14.
Jalannya Kualifikasi
Kejutan pada kualifikasi tersaji saat duo pebalap KTM, Pol Espargaro dan Bradley Smith, secara tak terduga mampu melaju ke Q2. Hasil ini disambut gembira oleh kru KTM. Kesialan dialami Vinales yang gagal lolos ke kualifikasi kedua.
Kejutan berikutnya datang dari pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi. The Doctor di luar dugaan memilih ban slick pada kualifikasi kedua (Q2). Pilihan ini jelas berisiko bagi The Doctor. Tapi, sepertinya Rossi tak gentar meskipun belum lama pulih dari cedera patah kaki dan baru saja terjatuh pada sesi latihan bebas keempat.
Namun, strategi Rossi tak membuatnya mudah mencatat waktu lap tercepat. Marc Marquez yang justru mencuri perhatian dengan mengukir waktu tercepat sementara.
Ban slick yang dipilih Rossi benar-benar menyulitkannya pada trek yang masih basah. Buntutnya, Rossi memutuskan kembali masuk ke pits untuk mengganti ban basah. Yang menarik, Marquez justru melakukan yang sebaliknya. Dia justru mengganti ban basah menjadi ban slick!
Keputusan Marquez mengganti ban ternyata tak membuat performanya semakin cemerlang. Di luar dugaan, Johann Zarco berhasil menyodok ke posisi teratas. Sementara itu, Marquez terpaksa puas start dari posisi ketiga.
Hasil Kualifikasi MotoGP Jepang, Sabtu (14/10/2017):
1. Johann Zarco (Yamaha Tech3) 1 menit 53,469 detik
2. Danilo Petrucci (Octo Pramac) +0,318 detik
3. Marc Marquez (Repsol Honda) +0,434 detik
4. Aleix Espargaro (Aprilia) +0,478 detik
5. Jorge Lorenzo (Ducati) +0,766 detik
6. Dani Pedrosa (Repsol Honda) +0,873 detik
7. Bradley Smith (KTM) +1,403 detik
8. Pol Espargaro (KTM) +1,437 detik
9. Andrea Dovizioso (Ducati) +1,595 detik
10. Alex Rins (Suzuki Ecstar) +2,014 detik
11. Andrea Iannone (Suzuki Ecstar) +2,148 detik
12. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) +4,317 detik
13. Loris Baz (Avintia) 1 menit 55,862 detik
14. Maverick Viñales (Movistar Yamaha) 1 menit 55,916 detik
15. Cal Crutchlow (LCR Honda) 1 menit 55,952 detik
16. Alvaro Bautista (Aspar) 1 menit 56,692 detik
17. Hector Barbera (Avintia) 1 menit 56,668 detik
18. Sam Lowes (Aprilia Gresini) 1 menit 56,771 detik
19. Tito Rabat (Marc VDS) 1 menit 56,903 detik
20. Karel Abraham (Aspar) 1 menit 57,144 detik
21. Hiroshi Aoyama (Marc VDS) 1 menit 57,157 detik
22. Scott Redding (Octo Pramac) 1 menit 57,787 detik
23. Katsuyuki Nakasuga (Yamaha Factory) 1 menit 57,861 detik
24. Kohta Nozane (Yamaha Tech) 2 menit 1,730 detik