PS TNI Perpanjang Krisis Kemenangan Arema

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 14 Okt 2017, 20:35 WIB
PS TNI menggagalkan kemenangan Arema, Sabtu (14/10/2017) di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Bola.com, Malang - Arema FC terpaksa puas dengan hasil imbang kontra PS TNI. Dalam laga pekan ke-29 Liga 1, tim Singo Edan ditahan PS TNI dengan skor 1-1, Sabtu (14/10/2017) di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang.

Advertisement

Duel kedua tim berjalan cukup alot pada babak pertama. PS TNI cukup disiplin menjaga pertahanan, walau tanpa tiga pemain belakang andalan, yakni Manahati Lestusen dan Abduh Lestaluhu.

Arema unggul pada menit ke-62 lewat sepakan Esteban Vizcarra. Ini menjadi gol keenam bagi gelandang asal Argentina itu pada musim ini. Sayangnya, keunggulan Arema hanya bertahan hingga menit ke-73. 

PS TNI berhasil menyamakan kedudukan lewat gol Sansan Fauzi pada menit ke-74. Arema berusaha kembali unggul dan memang tercipta beberapa peluang, namun tak berhasil mencetak gol hingga laga berakhir.

Dengan demikian, Arema gagal memenuhi hasrat mereka untuk melampiaskan kelalahan 1-6 pada pekan lalu dari Bali United. Hasil ini juga menambah deretan skor minor yang diraih Cristian Gonzales dkk. pada putaran kedua. 

Pada tiga laga terakhir, Arema krisis kemenangan. Mereka ditahan Persija pada pekan ke-26, lalu pekan berikutnya kalah dari Perseru 0-2, dan dilibas Bali United 1-6 pada pekan ke-28.