Motegi - Pebalap Movistar Yamaha, Maverick Vinales, menyebut timnya tak mampu memecahkan masalah yang mereka alami sepanjang tahun 2017. Hal ini yang menyebabkan Vinales dan Valentino Rossi kerap kesulitan dalam menghadapi balapan.
Menurut Vinales motor Yamaha selalu mengalami masalah saat balapan di lintasan basah. Hal itu, lanjut pebalap asal Spanyol tersebut, bukan disebabkan karena ban Michelin.
Baca Juga
"Sepanjang tahun kami belum percaya diri pada balapan dengan cuaca hujan. Kami tidak bisa memecahkan masalah sepanjang musim," jelas Vinales, seperti dilansir Bike Sport News.
"Lalu, bagaimana kami bisa melakukannya (menang) saat akhir pekan perlombaan? Ini bukan hanya satu masalah, kurangnya grip (daya cengkeram) adalah kesalahan dari sasis dan perangkat elektronik," tambahnya.
Pada balapan MotoGP Jepang yang berlangsung saat hujan, akhir pekan lalu, Vinales finis di posisi kesembilan. Rekan setim Vinales, Valentino Rossi, gagal finis karena terjatuh di lap keenam.
"Kami banyak kesulitan saat tidak ada grip di lintasan. Saat saya mengendarai motor lain, mudah untuk mengerti di mana kami kalah, tapi tidak mudah menemukan solusi untuk motor kami," kata Vinales.
Masalah ini tentu berdampak langsung pada peluang Vinales dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2017. Saat ini mantan pebalap Suzuki itu menduduki posisi ketiga klasemen sementara dengan 203 poin, tertinggal 31 poin dari Marc Marquez yang menjadi pemuncak klasemen.