Mourinho: MU Incar Hasil Imbang Kontra Benfica, tetapi...

oleh Rizki Hidayat diperbarui 18 Okt 2017, 00:36 WIB
Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengaku sudah cukup puas jika timnya meraih hasil imbang kontra Benfica pada matchday ketiga Grup A Liga Champions di Estadio da Luz, Rabu (18/10/2017). (AP Photo/Rui Vieira)

Bola.com, Lisbon - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengaku puas jika timnya meraih hasil imbang saat bersua Benfica. Namun, Mourinho tetap berharap MU memetik kemenangan kontra Benfica.

Advertisement

The Red Devils akan bertandang ke markas Benfica di Estadio da Luz, Rabu (18/10/2017), pada matchday ketiga Grup A Liga Champions. Di atas kertas, peluang Manchester United meraih kemenangan terbilang besar.

Sebab, The Red Devils tak terkalahkan dalam empat pertemuan terakhir melawan Benfica. Meski begitu, MU harus puas meraih hasil imbang dari dua laga sebelumnya melawan The Eagles.

"Tujuan kami adalah untuk lolos. Jika kami bisa lolos sebelum pertandingan terakhir, tujuannya adalah untuk menyelesaikan laga lebih dulu. Saat ini, satu-satunya tujuan kami adalah lolos ke-16 besar," ujar Mourinho

"Dalam konteks itu saya beranggapan jika satu poin melawan tim terkuat dari tiga tim yang berada satu grup dengan kami merupakan hasil positif, namun ini adalah laga yang ingin coba kami menangkan," lanjutnya.

Manchester United saat ini berada di puncak Grup A dengan nilai enam. Sementara itu, Benfica menempati dasar grup dengan tak mengoleksi satu poin pun.

Sumber: Sportsmole

Berita Terkait