Bola.com, Bogor - Striker PS TNI, Sansan Fauzi Husaeni, siap tampil maksimal pada pertandingan melawan Bali United pada pekan ke-30 Liga 1 2017 yang akan dimainkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (20/10/2017). Menurut Sansan, dalam sepak bola tidak ada yang mustahil meski harus bermain dari bangku cadangan.
Pada pertandingan sebelumnya, melawan Arema FC (14/10/2017), Sansan menjadi penyelamat PS TNI. Satu menit setelah dimasukkan menggantikan Ellio Martins, Sansan mampu lepas dari pengawalan pemain belakang tim Singo Edan setelah menerima umpan dari Zerzoury.
Baca Juga
Kiper Arema FC, Utam Rusdiana, terpaksa melakukan pelanggaran untuk menghentikan Sansan dan hal itu berbuah penalti. Sansan, yang menjadi eksekutor penalti, berhasil menyarangkan bola sehingga PS TNI meraih satu poin dari kandang Arema FC.
"Yang terpenting kami yakin dan siap menjawab kepercayaan pelatih. Tentunya kami solid di lapangan agar bisa meraih hasil maksimal. Saya selalu siap memberikan yang terbaik bagi PS TNI," kata Sansan kepada Bola.com, Rabu (18/10/2017).
Hingga saat ini, pemain kelahiran Tasikmalaya itu mengoleksi 10 gol dari 15 laga yang telah dilakoni. Terkait keberhasilannya masuk daftar pemain lokal tersubur di Liga 1, Sansan menegaskan hal itu berkat kerja sama tim.
"Berkat kerja sama tim dan tentu berkat dukungan semua pihak, pelatih, manajemen, manajer, dan doa keluarga serta calon istri Lestari. Semoga di pertandingan-pertandingan selanjutnya saya bisa memberikan yang terbaik buat PS TNI, Amin...," kata Sansan Fauzi.