Bola.com, Melbourne - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menyimpan kegundahan jelang balapan MotoGP Australia, Minggu (22/10/2017). Setelah tampil buruk di MotoGP Jepang, Rossi benar-benar berharap balapan di Phillip Island berlangsung di trek kering.
Baca Juga
Rossi sangat kesulitan di Jepang akhir pekan lalu, terutama akibat hujan yang membuat lintasan menjadi basah. Bukan hanya merana pada sesi latihan bebas, Rossi juga terpuruk saat balapan. Puncaknya, The Doctor gagal finis setelah terjatuh pada lap ketujuh.
Buruknya performa motor Yamaha di trek basah membuat Rossi galau. Apalagi cuaca di Phillip Island sangat sulit diprediksi. Kadang-kadang hujan tiba-tiba turun setelah seharian cuaca sangat cerah.
"Ini trek yang berbeda, juga tipe grip dan temperatur yang berbeda. Tapi, terutama kami perlu memahami kondisi cuaca. Di sini, cuaca selalu banyak berubah. Saya berharap cuaca kering, kita lihat saja," kata Valentino Rossi, seperti dilansir Crash, Kamis (19/10/2017).
"Tahun lalu kami menjalani balapan yang bagus di sini. Saya sangat kuat pada balapan Minggu dengan cuaca yang bagus. Tapi, pada Februari pada saat tes sangat menyulitkan. Saya sangat lambat (posisi ke-12). Jadi besok kami akan mencoba memahami level kami," sambung pebalap Italia tersebut.
Rossi makin gundah karena hingga sekarang belum memahami apa yang membuat performa motor Yamaha sangat buruk di lintasan basah.
"Saya sulit memahami dengan baik, karena dengan ban Bridgestone kami sangat kuat, tapi begitu juga tahun lalu dengan ban Michelin, motor sangat bagus (di lintasan basah)," terang Rossi.
"Saya selalu cukup cepat dalam kondisi hujan. Jadi kami perlu memahami apa yang terjadi. Saya harap balapan berlangsung kering," tegas Valentino Rossi.