Rossi Tak Yakin Bisa Menangi MotoGP Australia

oleh Yus Mei Sawitri diperbarui 21 Okt 2017, 17:43 WIB
Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi (tengah) bakal start ketujuh pada MotoGP Australia, Minggu (22/10/2017). (Twitter/Yamaha MotoGP)

Bola.com, Melbourne - Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, pesimistis punya peluang memenangi MotoGP Australia, Minggu (22/10/2017). Dia merasa Yamaha perlu menemukan sesuatu untuk membuat dirinya bisa bertarung merebut podium utama. 

Advertisement

Setelah finis di luar 10 besar pada sesi latihan bebas hari pertama, Rossi terpaksa mengikuti kualifikasi pertama. Pada kualifikasi kedua, The Doctor hanya menempati peringkat ketujuh. Dia terpaut 0,817 detik dari peraih pole, Marc Marquez. 

Musim lalu Rossi mampu finis kedua meski start dari posisi ke-15. Namun, kali ini dia pesimitis mampu mengulangi hasil gemilang tersebut. 

"Tahun lalu kami menikmati balapan yang luar biasa. Tapi, sayangnya tahun ini, saya tak terlalu cepat seperti musim lalu," kata Rossi, seperti dilansir Motorsport. 

"Kami tak terlalu jauh, tapi di saat bersamaan juga tak terlalu kuat untuk bersaing di posisi terdepan. Kami butuh menemukan sesuatu. Saya tak berada pada dua baris pertama, tapi saya di posisi pertama baris ketiga, jadi kami tak terlalu jauh," sambung pemegang sembilan gelar juara dunia tersebut. 

Rossi mengaku tak puas dengan setelah motor miliknya pada MotoGP Australia ini. 

"Saya membukukan catatan waktu yang baik pada awal-awal, namun sangat terbatas saat memasuki tikungan. Sayangnya, saya tak mampu memperbaiki kecepatan untuk masuk lima besar. Saya tak senang dengan setelan motor, kami harus berusaha lebih baik," kata Valentino Rossi

 

Berita Terkait