VIDEO: Aksi Kocak Selebriti FC pada Super Soccer Futsal Battle 2017

oleh Wijayanto diperbarui 23 Okt 2017, 11:30 WIB

Bola.com, Jakarta Bola.com, Tangerang - Selalu ada yang unik dan mengundang gelak tawa ketika Saleh Ali Bawazier, komedian yang lebih akrab disapa Said Bajuri, menjadi bintang tamu dalam sebuah kegiatan olahraga. Tak terkecuali ketika bermain bersama Selebritis FC dalam laga eksebisi di sela-sela Super Soccer Futsal Battle 2017 yang digelar di taman Bintaro Xchange Mall, Tangerang, Minggu (22/10/2017).

Selebritis FC menjadi bintang tamu dalam turnamen futsal yang digelar oleh Djarum Super Soccer itu dan menghadapi tim Super All-star Super Soccer Futsal Battle 2017. Dalam pertandingan tersebut, Selebritis FC diperkuat oleh Valentino Simanjuntak yang didaulat menjadi kapten, Vennard Hutabarat, Rendra Soedjono, Vicky Nitinegoro, dan Said Bajuri.

Advertisement

Sejak memasuki lapangan ada dua pemain yang mampu menarik perhatian dan tawa dari para penonton yang hadir di tribun arena futsal dadakan di taman Bintaro Xchange Mall. Kedua pemain itu adalah Valentino Simanjuntak dan Said Bajuri.Valentino Simanjuntak yang dikenal sebagai komentator yang 'berisik' langsung memberikan instruksi agar para penonton menyambut para pemain Selebritis FC yang masuk dalam lapangan. Sementara gelak tawa penonton terdengar ketika Said Bajuri memasuki lapangan dengan menggunakan sarung.

Saat berbaris untuk berfoto bersama hingga akhirnya duduk di bangku cadangan, Said tak kunjung melepas sarung yang digunakannya. Menurut pengakuannya, ia terkejut dan buru-buru ke lapangan karena diberitahu sudah waktunya untuk bermain di lapangan.

Tak sampai di situ saja, Said menolak untuk bermain sejak awal pertandingan. Ia justru memanggil asistennya dan meminta dipijat lebih dulu di pinggir lapangan dengan tetap menggunakan sarung. Saat teman-temannya berjuang di lapangan, Said tampak asyik menikmati pijatan di pinggir lapangan.

Ketika babak kedua dimulai, baru Said turun ke lapangan dan membuka sarungnya. Berposisi di area belakang timnya, Said pun tiba-tiba meminta agar penjaga gawang timnya maju ke depan dan ia berganti menjadi kiper. Satu lagi kejahilan dilakukannya saat menjadi kiper, yaitu dengan membalik gawang sehingga tim lawan tak bisa mencetak gol ke dalam gawang timnya.