VIDEO: Highlights Piala Liga Inggris, Manchester City Vs Wolverhampton 0-0 (4-1 pen)

oleh Reza Bachtiar diperbarui 25 Okt 2017, 08:30 WIB

Bola.com, Jakarta - Manchester City gagal mencetak gol ke gawang tim Divisi Championship Wolverhampton Wanderers dan harus melalui babak adu penalti untuk memastikan satu tempat di babak Perempat Final Piala EFL. City membuang banyak peluang untuk mencetak gol karena tangguhnya lini belakang Wolves, sementara tim tamu setidaknya juga memiliki dua peluang emas. Di babak adu penalti, penjaga gawang Claudio Bravo menjadi pahlawan dengan menggagalkan dua tendangan penalti Wolves, sementara Aguero menjadi penentu lewat eksekusi penalti panenka nya.

Berita Terkait