Jadwal Lengkap F1 GP Meksiko 2017

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 27 Okt 2017, 08:23 WIB
Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, bakal menjadi juara F1 2017 andai memenangi GP Meksiko.

Bola.com, Mexico City - Balapan Formula 1 sudah mendekati akhir. Kali ini, para pebalap akan beradu kecepatan pada balapan F1 GP Meksiko yang berlangsung di Sirkuit Autodromo Hermanos Rodriguez, Senin (30/10/2017) dini hari WIB.

Pebalap Mercedes, Lewis Hamilton, bisa saja menyegel gelar juara dunia F1 2017 pada balapan ini. Dia hanya perlu finis di posisi kedua untuk mengakhiri perlawanan para rivalnya. 

Advertisement

Saat ini Hamilton mengumpulkan 331 poin. Pebalap asal Inggris ini unggul 66 poin atas Sebastian Vettel sebagai pesaing terdekat dalam perburuan gelar F1 2017.

F1 2017 sebenarnya masih menyisakan tiga seri lagi dengan total 75 poin yang diperebutkan. Jika finis kedua pada balapan nanti, Hamilton akan mengoleksi 349 poin. Jika balapan nanti dimenangi Vettel, maka dia akan mengoleksi 290 poin. Artinya, Vettel tetap tak akan bisa mengejar perolehan poin Hamilton meskipun menjadi kampiun pada dua seri tersisa.

Hal ini membuat balapan F1 GP Meksiko menjadi menarik untuk disaksikan. Jadi mampukah Hamilton menyegel gelar juara di Sirkuit Autodromo Hermanos Rodriguez?

2 dari 2 halaman

Jadwal Lengkap Balapan F1 GP Meksiko

Jadwal lengkap F1 GP Meksiko:

Jumat, 27 Oktober 2017

22:00 - 23:30 WIB : Sesi latihan bebas pertama

Sabtu, 28 Oktober 2017

02:00 - 03:30 WIB : Sesi latihan bebas kedua

22:00 - 23:00 WIB : Sesi latihan bebas ketiga

Minggu, 29 Oktober 2017

01:00 - 02:00 WIB : Kualifikasi

Senin, 30 Oktober 2017

01:00 WIB : Balapan