Bola.com, Bandung - Kapten Kesebelasan Mitra Kukar, Bayu Pradana Andriatmoko tak bisa menyembunyikan kekecewaannya. Pasalnya di laga melawan Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jumat (27/10/2017), timnya kandas dengan skor 3-1.
Tiga gol Persib masing-masing dicetak Febri Hariyadi di menit ke-58, Achmad Jufriyanto di menit ke-92 dan Raphael Maitimo di menit ke-94. Sementara itu, satu-satunya gol Mitra Kukar dicetak Marclei Cesar Chaves Santos di menit ke-70.
Baca Juga
Menurut Bayu, hasil ini tentu bukan keinginannya maupun rekan-rekan setimnya. Karena sejak awal datang ke Bandung, timnya ingin mencuri poin alias memaksakan hasil imbang.
"Sebagai pemain pasti kecewa dengan hasil akhir pertandingan 1-3. Bukan hasil yang kami inginkan," ungkap Bayu saat ditemui seusai pertandingan.
Namun, pemilik nomor punggung 13 itu enggan larut dalam kekecewaan. Sebaliknya kekalahan ini dijadikan pelajaran untuk bisa menjadi lebih baik saat mengarungi laga-laga lanjutan.
"Kita ambil positifnya saja. Masih ada dua pertandingan lagi. Kita akan berbenah untuk pertandingan selanjutnya," tutur Bayu yang jadi pelanggan skuat Timnas Indonesia sejak Piala AFF 2016.
Mitra Kukar sendiri masih menyisakkan dua pertandingan sisa di ajang Liga 1 2017. Masing-masing melawan Bahayangkara FC, Jumat (3/11/2017) dan Persiba Balikpapan, Sabtu (11/11/2017).