Isco Masih Jadi Dambaan Manajer Premier League

oleh Aditya Wicaksono diperbarui 29 Okt 2017, 18:02 WIB
Isco Alarcon akan bertahan di Real Madrid hingga 2022. (doc. Real Madrid)

Bola.com, Madrid - Pemain Real Madrid, Isco Alarcon, masih menjadi pemain impian bagi para manajer Premier League, dua di antaranya adalah Pep Guardiola dan Mauricio Pochettino.

[bacajuga:Baca Juga](3144253 3144282 3143957)

Advertisement

Isco Alarcon hampir meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2015-16. Hal tersebut dikarenakan minimnya kesempatan bermain dari Zinedine Zidane.

Setelah hampir tanpa kepastian, beberapa klub Eropa tertarik untuk memboyong sang pemain. Tawaran pun datang dari Manchester City, Tottenham Hotspur hingga Juventus.

Tetapi, Zidane bersikeras untuk mempertahankan Isco. kesabaran pemain tersebut membuahkan hasil ketika Zidane mulai memberi kepercayaan. Pada musim 2016-17, Isco menjadi pemain penting dalam keberhasilan Los Blancos menjuarai La Liga dan Liga Champions.

Baru-baru ini, Real Madrid mengganjar Isco dengan kontrak anyar. Kontrak tersebut mengikatnya hingga Juni 2022 dan klausul penjualan sebesar 637 juta pounds (Rp 11,36 triliun).

Meskipun begitu, manajer Manchester City, Pep Guardiola, masih merasa yakin kalau ia bisa membujuk Isco untuk hengkang ke Premier League.

Hingga pekan kesembilan La Liga, Isco sudah mencatatkan sembilan penampilan, menyumbang dua gol dan tiga assist untuk Real Madrid.

Sumber: Express

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait