Bola.com, Paju - Timnas Indonesia U-19 membuka kiprah di Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 dengan baik. Menghadapi Brunei Darussalam di laga pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-19 2018 di Paju Public Stadium, Korea Selatan, Selasa (31/10/2017) siang WIB, Indonesia U-19 menang telak 5-0.
Timnas U-19 memulai pertandingan kontra Brunei dengan penuh percaya diri. Bentuk kepercayaan diri tersebut terlihat dari serangan demi serangan yang dibangun oleh Egy Maulana Vikri dkk. Gol yang dicetak Rafli Mursalim, Muhammad Iqbal, Egy Maulana Vikri, Saddil Ramdani, dan gol bunuh diri pemain Brunei yang berusaha menghalau tandukan Asnawi Mangkualam Bahar, berbuah kemenangan besar.
Gol pembuka Timnas Indonesia U-19 terjadi pada menit ke-13. Tandukan kepala striker yang namanya muncul melalui Liga Santri Nusantara itu berhasil menggetarkan jala gawang Brunei Darussalam.
Baca Juga
Unggul satu gol membuat Tim Garuda Nusantara berupaya memancing Brunei Darussalam agar keluar menyerang. Begitu menguasai jalannya pertandingan, namun Timnas Indonesia U-19 kesulitan untuk membuat penyelesaian akhir yang baik.
Baru pada akhir babak pertama, tepatnya pada menit ke-45, Timnas Indonesia U-19 berhasil menggandakan keunggulan. Tandukan kepala Asnawi Mangkualam menjebol gawang Brunei Darussalam setelah menerima umpan sepak pojok dari Egy Maulana Vikri.
Tandukan kepala Asnawi meluncur dan sempat berusaha dihalau pemain Brunei, Haris Herman,. Sayang, halauan itu justru mengubah arah bola yang akhirnya tetap masuk ke dalam gawang. Keunggulan 2-0 untuk Timnas Indonesia U-19 pun bertahan hingga babak pertama berakhir.
Indonesia membutuhkan waktu lama untuk meraih angka ketiga di babak kedua. Baru tujuh menit babak kedua dimulai, tim Garuda Nusantara unggul berkat gol yang diciptakan oleh Muhammad Iqbal. Pemain asal Padang itu mencetak gol dengan tembakan lob setelah melakukan permainan satu dua dengan Rafli Mursalim.
Egy Maulana Vikri menambah keunggulan menjadi 4-0 pada menit ke-57. Egy yang masuk ke dalam kotak penalti Brunei dengan membawa bola mengecoh empat pemain yang mengurungnya dan melepaskan tembakan kaki kiri yang membuat bola meluncur ke tiang jauh gawang Brunei Darussalam.
Unggul dua gol cepat di babak kedua membuat Indonesia semakin mudah mencetak gol. Saddil Ramdani pun berhasil membawa Indonesia unggul telak 5-0 pada menit ke-62. Sebuah tembakan keras dilepaskannya dari luar kotak penalti ke sudut kiri gawang Brunei.
Begitu banyak peluang tercipta selama kurang lebih 25 menit terakhir. Namun, hingga pertandingan usai, tak ada tambahan gol lagi yang bisa diciptakan oleh tim asuhan Indra Sjafri. Timnas Indonesia U-19 pun untuk sementara berada di puncak klasemen Grup F unggul selisih gol atas Malaysia yang menang 3-1 atas Timor Leste.
Komposisi Pemain
Susunan Pemain:
Indonesia U-19: Aqil Savik; Rachmat Irianto, Rifad Marasabessy, Firza Andika, Nurhidayat; Muhammad Iqbal, Luthfi Baharsyah, Witan Sulaeman, Asnawi Mangkualam, Rafli Mursalim, Egy Maulana
Brunei U-19: Rahimin, Abdul Wadud, Nur Aiman, Norsamri, Adanan, Adi Shukry, Danish Aslan, Nazhan Bin Zulkifle, Hariz Bin Herman, Mutalip, Salleh