VIDEO: Aksi Tontowi Ahmad Ganti Raket Saat Laga Final Berlangsung

oleh Okie Prabhowo diperbarui 08 Nov 2017, 19:00 WIB

Bola.com, Paris - Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir menjadi juara pada Prancis Terbuka 2017. Ganda campuran Indonesia itu meraih podium tertinggi setelah mengalahkan pasangan China, Zheng Siwei / Chen Qingchen, pada partai final.

Owi/Butet menang dengan dua gim langsung, 22-20 dan 21-15. Dalam laga final tersebut, momen menarik hadir yang diperlihatkan Tontowi Ahmad.

Advertisement

Momen tersebut yaitu Owi mengganti raket saat laga final masih berlangsung. Aksinya tersebut saat gim pertama, di mana kedudukan poin 10-9 untuk Zheng/Chen.

Aksi mengganti raket Owi sepertinya tidak sia-sia. Pada akhirnya, Tontowi Ahmad / Liliyana Natsir menjadi juara pada turnamen super series ini.