Agensi Amerika Serikat Tertarik Pemain Arema U-19

oleh Iwan Setiawan diperbarui 09 Nov 2017, 19:15 WIB
Dari kiri, Fuad, Joko Susilo dan Fernando Rojas saat memantau Arema U-19 berlatih. (Bola.com/Iwan Setiawan)

Bola.com, Malang - Manajemen Arema FC melakukan pembenahan untuk tim usia muda, khususnya usia 19 tahun. Pada tahun ini Singo Edan muda hanya berada di urutan dua terbawah dalam fase penyisihan grup sehingga mereka bisa dikatakan tersisih paling awal.

Sejak pekan lalu (5/11/2017), manajemen Arema FC memberikan instruksi kepada tim pelatih Akademi Arema untuk melakukan seleksi sekaligus pembentukan tim U-19 yang akan diproyeksikan untuk kompetisi musim depan.

Advertisement

”Kami adakan seleksi sekarang agar bisa melakukan persiapan lebih awal karena materi pemain sudah ada dari Akademi Arema. Sekarang saatnya menentukan siapa saja yang layak,” kata media officer Arema FC, Sudarmaji.

Ada dua hal yang menarik seleksi tahap pertama di Stadion Universitas Muhammadiyah Malang pada Minggu (5/11/2017) semua pelatih Akademi Arema dari kelompok usia ikut hadir. Bahkan pelatih kepala tim senior Arema, Joko ‘Getuk’ Susilo juga ikut mendampingi.

Tak berselang lama, agen asal Chile juga ikut menyaksikan seleksi itu. Dia adalah Luis Fernando Rojas Ayala yang menjabat sebagai wakil presiden sebuah agen pemain yang berkantor di Amerika Serikat, L_A Soccer Planet.

Dia merupakan agen baru di sepak bola Indonesia. Pria yang kini tinggal di Amerika itu ditemani oleh manajer hubungan internasional Arema, Fuad Ardiansyah.

”Dia (Fernando) datang sekaligus melihat kualitas pemain muda Arema. Karena kompetisi di Chila, China dan Thailand memperbolehkan pemain asing untuk tampil di kelompok usia 17 dan 19 tahun. Jadi ada peluang dari pemain Arema untuk dibawa ke tiga negara tersebut,” kata Fuad.

Dari pantauan awal, sudah ada satu pemain yang bisa menarik perhatian agen tersebut. Namun akan dipantau lagi Karena seleksi internal Arema U-19 akan dilakukan sekali laga pada akhir pekan ini.

”Kemarin sudah ada satu pemain yang diprediksi punya prospek. Tapi sekarang pemain itu usianya sudah 19 tahun. Akan lebih bagus kalau ada yang masih berusia 17 tahun,” lanjut Fuad.

Selain memantau pemain muda Akademi Arema, Fernando juga tertarik untuk mendatangkan beberapa pemain dari Amerika Latin, khususnya Chile. 

 

Tag Terkait