Momen Spaso dan Paulo Bercanda soal Pemain Terbaik Liga 1

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 10 Nov 2017, 21:15 WIB
Ilustrasi - Ilija Spasojevic (tengah) dan Paulo Sergio (kanan), dua pemain Bhayangkara FC yang kerap berkelakar saat berlatih. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Bola.com, Jakarta - Gelandang serang Bhayangkara FC, Paulo Sergio, masuk nominasi pemain terbaik Liga 1 2017. Status itu menjadi bahan candaan rekan satu timnya, Ilija Spasojevic, dalam sesi latihan Bhayangkara FC di Lapangan PTIK, Jumat (10/11/2017) sore. 

Dalam sesi latihan di Lapangan PTIK, Jumat (10/11/2017) sore, yang dipantau Bola.com, Spasojevic tampak memainkan gim kecil bersama Paulo Sergio, Guy Junior, dan salah satu staf kepelatihan Bhayangkara FC.

Setiap kali Paulo Sergio melakukan kesalahan dalam game kecil di antara keempat orang itu, Ilija Spasojevic tak ragu untuk meledeknya. Sembari menepuk leher marquee player Bhayangkara FC itu, Spasojevic menyebut, "Wow, Best Player of Liga 1."

Namun, itu semua hanya sekadar candaan di antara mereka. Hal itu karena Spasojevic menyatakan dukungan besarnya pada Paulo Sergio agar benar-benar meraih gelar pemain terbaik di Liga 1 musim ini.

Advertisement

 

"Saya mendukung 100 persen agar Paulo Sergio menjadi pemain terbaik Liga 1 musim ini. Namun, saya juga respek terhadap Sylvano Comvalius dan Wiljan Pluim. Kita semua harus mengakui ketiga pemain itu luar biasa," ujar Spasojevic seusai sesi latihan.

"Namun, tetap saja saya berharap Paulo menjadi yang terbaik. Paulo Sergio merupakan rekan setim saya dan berhasil membawa tim ini menjadi juara," lanjut striker Bhayangkara FC itu yang baru saja mendapatkan panggilan pertamanya ke Timnas Indonesia setelah resmi menjadi WNI.

Seperti diketahui, Paulo Sergio bersaing dengan dua pemain asing lain, yakni Wiljan Pluim dari PSM Makassar dan Sylvano Comvalius (Bali United), sebagai pemain terbaik Liga 1 2017. Tiga pemain asing itu dinilai memberikan kontribusi luar biasa bagi klub masing-masing sepanjang musim ini.