NBA: Harden Double-Double, Rockets Sikat Pacers

oleh Thomas diperbarui 13 Nov 2017, 09:42 WIB
Guard Houston Rockets, James Harden, merayakan tembakan tiga angka pada laga NBA melawan New York Knicks di Madison Square Garden, Rabu (1/11/2017) waktu setempat. Rockets menang 119-97. (AP Photo/Frank Franklin II)

Jakarta Houston Rockets kembali meraih hasil positif pada lanjutan NBA Minggu (12/11/2017) atau Senin (13/11/2017) pag WIB. Rockets menghajar Indiana Pacers 118- 95 di Bankers Life Fieldhouse. 

Advertisement

Meski main di kandang lawan, Rockets langsung tancap gas sejak pertandingan dimulai. Mereka melakukan start sempurna 13-2.

Dalam enam menit pertama, Rockets sudah bisa melesakkan 24 angka berbanding 9. Kuarter pertama ditutup dengan 35-18.

Pacers coba bangkit di kuarter dua. Dimotori Victor Oladipo, Pacers sempat memangkas jarak menjadi hanya tertinggal lima angka, 34-39.

Namun momentum tersebut tidak bisa dipertahankan Pacers. Rockets kembali unggul double digit, 63-51 saat turun minum.

2 dari 3 halaman

Harden dan Capela

James Harden Mencetak 56 Poin (AP)

Rockets terus memperlebar margin keunggulan di kuarter tiga dan empat. Pacers kesulitan mengadang trio Rockets, James Harden, Eric Gordon dan Clint Capella sehingga harus kalah dengan margin 24 poin.

Harden menjadi bintang kemenangan Rockets lagi. Dia membuat double-double dengan 26 poin dan 15 assists. Gordon finis dengan 21 angka. Sedangkan Capella juga meraih double-double (20 poin dan 17 rebound).

3 dari 3 halaman

Oladipo Top Scorer

ilustrasi NBA (Liputan6.com/Abdillah)

Top scorer di laga ini adalah Oladipo. Eks pemain Orlando Magic itu membuat 28 angka. Pemain cadangan Domantas Sabonis menyusul dengan 17 poin untuk Pacers.

Kemenangan ini membuat Rockets makin berjaya sebagai tim terbaik di Wilayah Barat NBA dengan 11 kemenangan dan tiga kekalahan. Pacers sendiri sudah kalah delapan kali dan menang enam kali.