Jakarta Ketua Indonesian Asian Games Organizing Committee (Inasgoc), Erick Thohir resmi menandatangani kerja sama sponsor dengan sebuah perusahaan minuman asal Jepang, Selasa (14/11/2017). Acara ini digelar di Jakarta.
Dalam kesempatan tersebut, Erick juga menyebut pihaknya masih menunggu sponsor lokal untuk ikut membantu penyelenggaraan Asian Games 2018.
Baca Juga
"Saya harapkan jangan sampai seperti yang dibilang Pak Wakil Presiden kemarin, sponsornya asing semua. Makanya kemarin BUMN ada yang masuk. Yang belum itu swasta nasional," ujar Erick.
Erick mengakui, pihak Inasgoc masih kekurangan sponsor terutama sponsor uang. Presentase dana dari sponsor untuk Asian Games sendiri yaitu 20 persen. Sebanyak 80 persen sisanya bersumber dari pemerintah.
Sebelumnya, Inasgoc mengestimasi dana untuk keperluan Asian Games sekitar Rp 8,6 triliun. Namun, setelah mengalami efisiensi, Inasgoc menargetkan memiliki dana minimal Rp 5,6 triliun.
Kalkulasi Sponsor
Lebih lanjut, Erick menuturkan pihaknya baru akan mengkalkulasi total dana dari sponsor pada Januari dan Februari tahun depan. Pasalnya, ada sponsor yang masuk berupa dukungan produk selain finansial.
"Kita prioritaskan cash. Namun, yang namanya produk itu servis. Hal-hal ini bagian dari servis. Servis sendiri macam-macam," ujar Erick.
Apresiasi OCA
Kinerja Indonesia mempersiapkan Asian Games 2018 ternyata mendapat apresiasi dari Olympic Comittee Asia (OCA). Erick menuturkan, OCA memuji kinerja Indonesia di tengah mepetnya waktu yang tersedia.
"Kalau dari OCA dibilang sudah bagus, itu luar biasa. Ingat, Asian Games kepengurusan sekarang baru aktif Februari 2016. Jadi baru satu tahun lebih bekerja," ujar Erick.