Bola.com, Jakarta - Bek tengah asal Belgia, Thomas Vermaelen memiliki peluang besar untuk meninggalkan Barcelona pada bursa transfer musim dingin nanti. Ia akan mencari tim yang akan memainkannya secara reguler.
Hasratnya untuk pindah sudah ada sejak musim panas lalu. Namun, ia gagal pergi karena Ernesto Valverde meyakinkannya untuk tetap tinggal bersama Barcelona. Hingga kini, ia jarang mendapatkan waktu bermain bersama Barcelona dan siap meninggalkan Camp Nou demi bermain di Piala Dunia 2018.
Vermaelen pindah ke Barcelona pada 2014 lalu dari Arsenal dengan biaya transfer 19 juta euro. Ia menghabiskan satu musim lalu sebagai pemain pinjaman ke AS Roma. Selama tiga musim berseragam Blaugrana, ia hanya tampil sebanyak 22 kali dan mencetak satu gol.
Baca Juga