Bola.com, Fuzhou - Harapan Indonesia membawa pulang gelar dari China Terbuka Super Series Premier 2017 tinggal tertumpu pada sektor ganda putra. Dua wakil Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon dan Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro bakal bertarung pada babak semifinal, Sabtu (18/11/2017).
Baca Juga
Unggulan pertama, Kevin/Marcus bakal meladeni duo Menara asal China, Li Junhui/Liu Yuchen. Kedua pasangan sudah dua kali bertemu pada ajang resmi BWF.
Kevin/Marcus unggul 2-1 dalam rekor pertemuan. Dua kemenangan yang dibukukan ganda putra Indonesia tersebut terjadi pada tahun ini, tepatnya di Malaysia Terbuka dan All England.
Ahsan/Rian akan diadang lawan berat, yaitu unggulan kedua asal Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen. Di atas kertas, Boe/Mogensen lebih diunggulkan karena berada di peringkat dunia, sedangkan Ahsan/Rian menempati ranking 18.
Rekor pertemuan juga memihak pasangan Denmark. Kedua pasangan baru sekali bertemu di Hong Kong Terbuka pada tahun lalu, yang dimenangi Boe/Mogensen, dengan skor 21-18, 21-11.
Mampukah Indonesia meloloskan wakil ke babak final China Terbuka Super Series Premier 2017?
Jadwal Semifinal
Jadwal Semifinal China Terbuka Super Series Premier 2017, Sabtu (18/11/2017):
Lapangan 1
(Mulai pukul 12.00 WIB)
Ratchanok Intanon (Thailand) Vs Akane Yamaguchi (Jepang)
Wang Yilyu/Huang Dongping (China) Vs Mathias Christiansen/Christinna Pedersen (Denmark)
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (Indonesia) Vs Li Junhui/Liu Yuchen (China)
Chen Long (China) Vs Son Wan-ho (Korea)
Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro (Indonesia) Vs Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark)
Lapangan 2
(Mulai pukul 12.15 WIB)
Tang Chun Man/Tse Ying Suet (Hong Kong) Vs Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China)
Carolina Marin (Spanyol) Vs Gao Fangjie (China)
Viktor Axelsen (Denmark) Vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong)
Du Yue/LI Yinhui (China) Vs Chen Qingchen/Jia Yifan (China)
Shiho Tanaka/Koharu Yonemoto (Jepang) Vs Hye Rin-kim/Lee So-hee (Korea)
Baca Juga
Bintang-Bintang Lokal Timnas Indonesia yang Akan Turun di Piala AFF 2024: Modal Pengalaman di Kualifikasi Piala Dunia
Kevin Diks Pelajari Banyak Hal di Timnas Indonesia: Dunia dan Kultur Baru, Pelatihnya dari Korsel
Klasemen dan Hasil BRI Liga 1, Jumat 22 November 2024: Persebaya dan Persib Kompak Menang, Tempati Posisi 1-2