Bola.com, Jakarta - Jadwal pertandingan yang ketat sepanjang pekan lalu di kawasan Eropa, baik di pentas liga domestik, Liga Europa atau Liga Champions, membuahkan ratusan gol. Di antara gol-gol tersebut, terdapat beberapa yang mampu mencuri perhatian publik.
Baca Juga
Pad awal pekan ini, Sahabat Bola.com bisa menyaksikan dan menikmati atraksi para pemain berkelas dunia yang mampu menjebol jala musuh. Maklum, bukan sekadar gol, namun proses perjalanan si kulit bundar menuju ke dalam jala gawang, memberi atraksi tersendiri.
Selain kombinasi antarpemain, skill individu para bintang seperti Roberto Firmino, Jesse Lingard, Philippe Coutinho sampai Kingsley Coman, memberi tambahan kesan indah dari gol-gol yang mereka ciptakan.
Selain barisan bintang ternama, deretan gol terbaik juga berasal dari nama baru alias debutan musim ini, Achraf Hakimi. Bek Real Madrid tersebut menorehkan namanya untuk kali pertama di papan skor. Walhasil, ragam kombinasi menarik tersaji pada kumpulan gol-gol terbaik pekan ini.
Achraf Hakimi (Real Madrid)
Real Madrid Vs Sevilla, 9 Desember 2017
Sosok Achraf Hakimi mencuri perhatian publik kala Real Madrid menekuk Sevilla dengan skor 5-0, di Stadion Santiago Bernabeu, Sabtu (9/12/2017) atau Minggu (10/12/2017) dini hari WIB. Ia merobek jala tim tamu dengan cara brilian.
Pada laga tersebut, Nacho mencetak gol kilat di saat laga berjalan tiga menit. Cristiano Ronaldo merayakan Ballon d'Or dengan mencetak dua gol di menit 23 dan 31. Gol kedua Ronaldo tercipta dari titik putih setelah Jesus Navas handball di dalam kotak terlarang. Sepakan first-time Toni Kroos dan gol menawan Achraf Hakimi menutup babak pertama 5-0 untuk Los Blancos.
Marko Arnautovic (West Ham United)
West Ham United Vs Chelsea, 9 Desember 2017
Gol Marko Arnautovic menunjukkan dua hal sekaligus, yakni kemampuan individu dan 'output' dari sebuah proses kerja sama tim. Marko Arnautovic berhasil menuntaskan aksi umpan satu-dua dengan mengirim si kulit bundar melalui sepakan kaki kiri yang melengkung.
Chelsea meningkatkan serangan di babak kedua dengan menarik keluar Tiemoue Bakayoko dan memasukkan Pedro. Alvaro Morata dan Eden Hazard berpeluang emas menyamakan kedudukan, namun tembakan dua bintang The Blues ini meleset.
Kingsley Coman (Bayern Munchen)
Bayern Munchen Vs Hannover, 2 Desember 2017
Kingsley Coman menjadi pemain terbaik pekan ini di ajang Bundesliga, dengan penampilan Man of the Match-nya saat bertanding melawan Hannover. Bintang Bayern Munchen berusia 21 tahun itu menorehkan gol spektakuler, setelah mengontrol bola umpan silang dari Thomas Muller dengan sentuhan pertama keren, sekaligus dia juga mendapatkan hadiah penalti yang mampu dieksekusi dengan baik oleh Robert Lewandowski jadi gol.
Roberto Firmino (Liverpool)
Liverpool Vs Brighton, 2 Desember 2017
Gol Roberto Firmino terpilih menjadi yang terbaik Premier League pekan ke-15 berkat bantuan rekannya dalam sebuah serangan balik cepat. Pemain asal Brasil itu menuntaskan kerjasama tim yang memulai serangan dari kotak penalti setelah Brighton nyaris mencetak gol. Berbekal bantuan Mohamed Salah yang membawa bola, Firmonio langsung meneruskannya ke gawang. Gol itu tercipta dua menit memasuki babak kedua ketika Brighton sudah tertinggal 2-0 dan akhirnya menyerah 5-1.
Gol Terbaik Pekan Ke-14 Bundesliga
Serge Gnabry kian menunjukkan diri sebagai calon bintang besar di Bundesliga saat tembakan lobnya dari tengah lapangan membantu Hoffenheim menghajar RB Leipzig 4-0. Mengawali musim, mantan pemain muda Arsenal itu mengalami cedera tapi saat mendapat kepercayaan dia tak membuang kesempatan dengan langsung mencetak dua gol pertamanya musim ini dan sekaligus menunjukkan Bayern Munich cerdas saat menariknya dari Werder Bremen meski kemudian dipinjaman ke Hoffenheim.
Sumber: Ballball