Undian Liga Europa: AC Milan dan Arsenal Dapat Lawan Enteng

oleh Muhammad Ivan Rida diperbarui 11 Des 2017, 19:42 WIB
Ilustrasi Liga Europa

Bola.com, Nyon - UEFA menggelar undian babak 32 besar Liga Europa 2017-2018, di Nyon, Swiss, Senin (11/12/2017) waktu setempat. Hasilnya, AC Milan dan Arsenal bersua lawan mudah jika menilik kekuatan skuat masing-masing lawan kedua tim saat ini. 

Advertisement

Liga Europa edisi kali ini dimeriahkan oleh kehadiran sejumlah klub papan atas Eropa. Sebut saja, misalnya Atletico Madrid, Arsenal, Borussia Dortmund, dan juga AC Milan. 

Leg pertama babak 32 besar Liga Europa akan dihelat serentak pada 15 Februari 2018. UEFA kemudian menggelar pertemuan kedua sepekan setelahnya, yakni pada 23 Februari 2018.

Sementara itu, pertandingan final Liga Europa musim ini akan dihelat di Stade Parc Olympique Lyonnais, Prancis, 16 Mei 2018.

Berikut ini adalah undian babak 32 besar Liga Europa 2017-2018:

Villarreal (Spanyol) Vs Olympique Lyon (Prancis)

Dynamo Kyiv (Ukraina) Vs AEK Athens (Yunani)

Sporting Braga (Portugal) Vs Marseille (Prancis)

AC Milan (Italia) Vs Ludogorets (Bulgaria)

Atalanta (Italia) Vs Borussia Dortmund (Jerman)

Lokomotiv Moskva (Rusia) Vs OGC Nice (Prancis)

Sporting Lisbon (Portugal) Vs FC Astana (Kazakstan)

RB Leipzig (Jerman) Vs Napoli (Italia)

Atletico Madrid (Spanyol) Vs FC Copenhagen (Swiss)

CSKA Moscow (Rusia) Vs Crvena Zvezda (Serbia)

Zenit St. Petersburg (Rusia) Vs Celtic (Skotlandia)

Lazio (Italia) Vs FCS Bucharest (Rumania)

Athletic Bilbao (Spanyol) Vs Spartak Moskva (Rusia)

Victoria Plzen (Ceska) Vs Partizan Belgrade (Serbia)

FC Salzburg (Austria) Vs Real Sociedad (Spanyol)

Arsenal (Inggris) Vs Ostersunds FK (Swedia)

Sumber: UEFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Berita Terkait